Penyebab Kematian Pangeran Philip Diungkap Dokter Pribadi Ratu Elizabeth II
Kepala medis di Kerajaan Inggris baru-baru ini mengungkap penyebab kematian suami Ratu Elizabeth II, Pangeran Philip.
Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Kepala medis di Kerajaan Inggris baru-baru ini mengungkap penyebab kematian suami Ratu Elizabeth II, Pangeran Philip.
Sebelumnya diketahui Duke of Edinburgh meninggal pada usia 99 tahun, Jumat 9 April bulan lalu.
Dilansir The Telegraph via People, Philip menghembuskan nafas terakhir karena usia yang sudah lanjut.
Sertifikat kematian pendamping Ratu ini pun telah dirilis dan disahkan Sir Huw Thomas, kepala medis kerajaan sekaligus dokter pribadi Ratu.
Suami Ratu meninggal "dengan damai" di Kastil Windsor pada 9 April dan menurut dokumen tersebut.
Baca juga: Pangeran Harry Lewatkan Ulang Tahun Ratu, Langsung Pulang ke LA setelah Pemakaman Pangeran Philip
Baca juga: Ratu Elizabeth II Ulang Tahun ke-95 Tanpa Pangeran Philip untuk Pertama Kalinya
Meninggal karena usia tua dapat diterima sebagai penyebab kematian jika pasien berusia lebih dari 80 tahun serta dokter pribadi telah merawatnya dalam jangka waktu yang lama.
Sir Huw Thomas telah merawat Duke of Edinburgh dan Ratu Elizabeth sejak 2014.
Pangeran Philip mengalami sejumlah masalah kesehatan dalam beberapa tahun terakhir ini sejak pensiun dari tugas publik pada Agustus 2017.
Pada Maret 2018 silam, Philip tiba-tiba batal datang ke kebaktian gereja Maundy.
Masih di tahun yang sama, Philip juga melewatkan kebaktian Minggu Paskah hingga muncul kabar bahwa dirinya menjalani operasi pinggul.
Diketahui suami Ratu Elizabeth II ini akan genap berusia 100 tahun pada Juni mendatang.
Pangeran Philip juga pernah mengalami kecelakaan mobil pada Januari 2019.
Baca juga: Jika Jadi Raja, Pangeran Charles Mungkin Akan Mencabut Harry dan Meghan dari Anggota Kerajaan
Baca juga: Wanita Tanpa Pakaian Lengkap Ganggu Pemakaman Pangeran Philip, Teriakkan Selamatkan Planet
Kemudian pada Desember 2019, dia dirawat di rumah sakit karena kondisi kesehatan yang sudah diderita sebelumnya.
Dia kembali dirawat di rumah sakit King Edward VII pada 16 Februari 2021 untuk menjalani beberapa hari observasi dan istirahat setelah merasa tidak enak badan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.