Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wanita Sebatang Kara di Spanyol Meninggal Tanpa Ada yang Tahu, Jasadnya Digerogoti Kucing-kucingnya

Seorang wanita tua dimakan oleh kucing peliharaannya sendiri setelah dirinya meninggal sendirian di apartemennya di Madrid, Spanyol.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Gigih
zoom-in Wanita Sebatang Kara di Spanyol Meninggal Tanpa Ada yang Tahu, Jasadnya Digerogoti Kucing-kucingnya
Freepik
ILUSTRASI Kucing. Seorang wanita tua dimakan oleh kucing peliharaannya sendiri setelah dirinya meninggal sendirian di apartemennya di Madrid, Spanyol. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang wanita tua dimakan oleh kucing peliharaannya sendiri setelah dirinya meninggal sendirian di apartemennya di Madrid, Spanyol, The New Zealand Herald melaporkan.

Clara Inés Tobón (79) tinggal seorang diri sejak tahun 1966.

Jasadnya ditemukan oleh polisi nasional Spanyol pada akhir Mei lalu, menurut Metro.

Seorang petugas polisi mengunjungi apartemen itu setelah tetangga mengatakan mereka tidak melihat Tobón selama sebulan.

Tetangga juga melaporkan adanya bau busuk yang tercium dari rumahnya.

Di dalam apartemen, petugas polisi menemukan jasad Tobón yang sudah membusuk.

Baca: Tinggal Seorang Diri, Pria 50 Ditemukan Tewas Membusuk di Rumahnya, Diduga Sudah Meninggal Sepekan

Berita Rekomendasi

Baca: Tinggal Sendirian di Rumah, Wanita 50 Tahun Ditemukan Tewas Gantung Diri, Tubuhnya Sudah Membusuk

Tampak depan gedung tempat ditemukannya jasad wanita
Tampak depan gedung tempat ditemukannya jasad Clara Inés Tobón (El Mundo)

Jasad Tobón bahkan digerogoti oleh kucing-kucing peliharaannya, menurut media lokal El Mundo.

"Pemandangan itu adalah hal terburuk yang pernah saya lihat sejak saya mulai bekerja," kata petugas itu kepada Metro.

Diyakini bahwa Tobón telah meninggal setidaknya selama tiga bulan, El Mundo melaporkan.

Tes sedang dilakukan untuk melihat apakah wanita tua itu meninggal karena komplikasi COVID-19.

Lima kucingnya mati karena kelaparan, tambah El Mundo.

Dua masih hidup tetapi dalam kondisi sangat buruk.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas