PBB Terima 72 Laporan Pembunuhan Pasukan Keamanan Afghanistan, Dikaitkan dengan Taliban
PBB menerima 72 laporan pembunuhan sadis terhadap pasukan keamanan nasional Afghanistan yang dikaitkan dengan Taliban.
Penulis: Rica Agustina
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Lebih lanjut, Taliban telah membantah tuduhan keterlibatan mereka dalam aksi pembunuhan pasukan keamanan Afghanistan.
Baca juga: Eks Anggota Jamaah Islamiyah: 3 Dampak Taliban Terhadap Perkembangan Radikalisme di Indonesia
Baca juga: Taliban Keluarkan Dekrit Hak-hak Perempuan: Larang Pernikahan Paksa, Pendidikan Tidak Disinggung
Taliban juga menolak temuan PBB, dengan mengatakan tidak ada bukti atas tuduhan itu.
Wakil juru bicara Taliban, Bilal Karimi, menegaskan pihaknya tidak menghukum siapa pun yang pernah bekerja dengan pemerintah sebelumnya atau dengan ISIS tanpa keputusan pengadilan.
"Semua personel pemerintahan sebelumnya hidup normal di Afghanistan, tidak ada yang menyakiti mereka," kata Karimi seperti dikutip CNN.
Karimi menambahkan bahwa orang-orang hanya terbunuh ketika mereka berperang langsung dengan Imarah Islam.
(Tribunnews.com/Rica Agustina)