Pesan Dukungan Emma Watson untuk Palestina di Media Sosialnya Buat Marah Pejabat Israel
Akun Instagram resmi milik aktris Inggris, Emma Watson, mengunggah pesan solidaritas untuk Palesina,menuai kritik keras dari pejabat Israel.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Akun Instagram resmi milik aktris Inggris, Emma Watson, mengunggah pesan solidaritas untuk Palesina.
Unggahan itu mendapat dukungan luas dari pengguna media sosial pro-Palestina, tetapi juga menuai kritik keras dari pejabat Israel.
Melansir Al Jazeera, lewat media sosialnya, pemeran Hermione Granger dalam film Harry Potter itu berbagi gambar yang bertuliskan "Solidarity is a verb" (Solidaritas adalah kata kerja), pada Senin (3/1/2022).
Baca juga: Mobil Dinas Ditemukan, Tapi Imigran Palestina yang Kabur dari Rudenim Pasuruan Belum Tertangkap
Baca juga: Viral Video Imigran Palestina Kabur dari Rudenim Pasuruan, Bajak Mobil Dinas lalu Tabrak Pagar
Gambar itu awalnya idunggah pada Mei tahun lalu oleh Bad Activism Collective, setelah Israel melakukan serangan mematikan selama 11 hari ke Jalur Gaza.
Pada saat itu, sejumlah selebriti turut menyoroti konflik tersebut, di antaranya seperti Bella Hadid dan Susan Saradon, yang sama-sama mengunggah pesan dukungan untuk warga Palestina.
Dalam keterangan unggahan Emma Watson, ada kutipan dari aktivis Inggris-Australia Sara Ahamed.
"Solidaritas tidak menganggap bahwa perjuangan kita adalah perjuangan yang sama, atau bahwa rasa sakit kita adalah rasa sakit yang sama, atau bahwa harapan kita adalah untuk masa depan yang sama," terang unggahan Emma Watson.
"Solidaritas melibatkan komitmen, dan kerja, serta pengakuan bahwa bahkan jika kita tidak memiliki perasaan yang sama, atau kehidupan yang sama, atau tubuh yang sama, kita hidup di landasan yang sama," imbuh kutipan tersebut.
Baca juga: Tak Perlu Pusing Hapus Foto di Instagram, Gunakan Fitur Ini untuk Sembunyikan Postingan
Baca juga: Cara Mudah Sembunyikan Postingan Foto di Instagram, Tak Perlu Repot Menghapus
Unggahan tersebut hingga hari ini Rabu (5/1/2022) telah memiliki lebih dari satu juta penyuka.
Banyak yang berterima kasih kepada Emma Watson atas dukungannya, beberapa menambahkan tagar #FreePalestine dan #PalestineWillBeFree ke dalam kolom komentar unggahan tersebut.
Nampak bio Instagram Emma Watson bertuliskan "Emma's official Instagram has been taken over by an anonymous Feminist Collective" (telah diambil alih oleh Kolektif Feminis anonim).
Baca juga: Prancis Identifikasi Varian Corona Baru, Israel Catat “Flurona” Pertama
Israel kritik Emma Watson
Di sisi lain, Duta Besar Israel untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa, Gilad Erdan mengkritik unggahan Emma Watson.
"Fiksi mungkin berhasil di Harry Potter, tetapi kenyataannya tidak," tulis Erdan di Twitter.