Presiden UEA Sheikh Khalifa Meninggal Dunia, Masa Berkabung 40 Hari
Presiden Uni Emirat Arab (UEA), Sheikh Khalifa bin Zayed al Nahyan meninggal dunia di usia 73 tahun, lapor media pemeritah pada Jumat (13/5/2022).
Penulis: Ika Nur Cahyani
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Tetapi Sheikh Mohammed secara luas diperkirakan akan naik di kursi kepresidenan.
Sosok Sheikh Khalifa
Sheikh Khalifa lahir pada tahun 1948 di Abu Dhabi, sekira 23 tahun sebelum berdirinya Uni Emirat Arab pada 1971.
Sheikh Khalifa adalah putra tertua dari Sheikh Zayed bin Sultan Al Nahyan, pendiri negara tersebut.
Dia mengambil kursi kepresidenan pada tahun 2004 setelah ayahnya meninggal.
Baca juga: Presiden Turki Tayyip Erdogan Menentang Masuknya Finlandia dan Swedia ke NATO
Baca juga: Masinton Pasaribu: Prabowo-Puan Bisa Lanjutkan Tongkat Estafet Presiden Jokowi
Sebelum menjabat presiden, dia adalah putra mahkota Abu Dhabi dan kepala Dewan Perminyakan Tertinggi Abu Dhabi.
Selama masa kepresidenannya, Sheikh Khalifa mengawasi reformasi ekonomi dan modernisasi sambil mengelola Otoritas Investasi Abu Dhabi, salah satu dana investasi terbesar di dunia.
Dia mendukung akuisisi klub sepak bola Liga Utama Inggris Manchester City oleh sebuah perusahaan investasi untuk keluarga kerajaan Abu Dhabi pada tahun 2008.
Menara tertinggi di dunia, Burj Khalifa di Dubai, dinamai berdasarkan namanya pada tahun 2010.
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)