Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ubah Taktik Perang, Rusia Disebut Kirim Mata-matanya untuk Nyamar Jadi Tentara Ukraina

Mengubah taktik Perang, Rusia disebut mengirim mata-matanya untuk menyamar jadi tentara Ukraina.

Penulis: Inza Maliana
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Ubah Taktik Perang, Rusia Disebut Kirim Mata-matanya untuk Nyamar Jadi Tentara Ukraina
ALEXANDER NEMENOV / AFP
Tentara Rusia berjalan di sepanjang jalan di Mariupol pada 12 April 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Sekretaris Dewan Keamanan dan Pertahanan Ukraina, Oleksii Danilov mengatakan, saat ini Rusia mengubah taktik dan rencana perangnya.

Menurut Danilov, Rusia sengaja ingin mengacaukan situasi di Ukraina dengan mengirim mata-matanya untuk menyamar menjadi tentara Ukraina.

Hal ini disampaikan Danilov dalam wawancaranya dengan media Ukrainska Pravda pada Kamis (26/5/2022).

"Rencana Rusia tidak berubah untuk menghancurkan kita sebagai sebuah negara, untuk menghancurkan populasi kita."

"Destabilisasi internal Ukraina melalui mata-mata Rusia adalah masalah nomor satu bagi Rusia."

Baca juga: Israel Tolak Permintaan Jerman Kirim Rudal ke Ukraina, Takut Senjata Buatannya Bunuh Tentara Rusia

Baca juga: Rusia Ternyata Lepaskan Rudal S-300 ke Jet Israel yang Serang Suriah

"Sekarang, ada operasi yang sementara disebut "Bunglon", yang melibatkan mata-mata Rusia yang menyamar sebagai patriot nasional," kata Danilov.

Mengenai situasi perang saat ini, Danilov menuturkan Rusia masih memiliki banyak senjata.

Berita Rekomendasi

Untuk itu, ia mengatakan pertarungan dalam beberapa minggu kedepan akan sangat sulit.

Terlebih, Rusia juga telah mengubah taktiknya dengan memusatkan pasukannya menyerang wilayah oblast Donetsk dan Luhansk.

Seorang tentara Ukraina berdiri di luar sebuah sekolah yang terkena roket Rusia di selatan Ukraina desa Zelenyi Hai antara Kherson dan Mykolaiv, kurang dari 5 km dari garis depan pada 1 April 2022.
Seorang tentara Ukraina berdiri di luar sebuah sekolah yang terkena roket Rusia di selatan Ukraina desa Zelenyi Hai antara Kherson dan Mykolaiv, kurang dari 5 km dari garis depan pada 1 April 2022. (BULENT KILIC / AFP)

Baca juga: Dampak Perang Rusia Vs Ukraina, Presiden Bank Dunia Sebut Ancaman Resesi Global di Depan Mata

Baca juga: Vladimir Putin Kunjungi Tentara Rusia yang Terluka dalam Perang di Ukraina

Hal itu dilakukan untuk melancarkan mencapai perbatasan wilayah administratif mereka.

Danilov juga mendesak orang-orang untuk tidak meremehkan kekuatan Rusia.

Jika Ukraina ingin memiliki jaminan keamanan, maka menurut dia, aturannya harus jelas bagi semua.


Danilov juga percaya, Rusia bisa saja mengubah rencana perangnya.

Menurutnya, akan ada rencana-rencana lain yang bisa terjadi di kemudian hari.

Rusia Fokus Serangan di Donbass

Diberitakan Tribunnews sebelumnya, Rusia menembaki lebih dari 40 kota di wilayah Donbas, timur Ukraina, menghancurkan belasan bangunan tinggi, kata pihak berwenang pada Kamis (26/5/2022), Reuters melaporkan.

Setelah gagal merebut ibu kota Ukraina Kyiv maupun kota keduanya, Kharkiv, Rusia berusaha merebut kendali penuh atas Donbas atas nama separatis.

Kawasan industri itu terdiri dari provinsi Luhansk dan Donetsk.

Rusia mengerahkan ribuan tentara ke wilayah itu, menyerang dari tiga sisi dalam upaya untuk mengepung pasukan Ukraina yang bertahan di kota kembar Sievierodonetsk dan Lysychansk.

Kejatuhan kota-kota itu akan membuat seluruh provinsi Luhansk berada di bawah kendali Rusia, tujuan utama perang Kremlin.

Baca juga: Rusia Bersedia Buka Blokade Pangan Ukraina Asal UE Cabut Sanksi Perang

Baca juga: Vladimir Putin Kunjungi Tentara Rusia yang Terluka dalam Perang di Ukraina

Peta Sievierodonetsk dan Lysychansk
Peta Sievierodonetsk dan Lysychansk (via BBC.com)

"Semuanya sekarang difokuskan pada Donbas," kata penasihat kementerian dalam negeri Ukraina Vadym Denisenko dalam konferensi pers.

Ia mengatakan situasinya sangat tegang ketika 25 kelompok taktis batalyon Rusia berusaha mengepung pasukan Ukraina.

Satuan Tugas Gabungan angkatan bersenjata Ukraina mengatakan Rusia telah menembaki lebih dari 40 kota di wilayah itu, menghancurkan atau merusak 47 situs sipil, termasuk 38 rumah dan sebuah sekolah.

"Akibat penembakan ini, lima warga sipil tewas dan 12 terluka," katanya di Facebook.

Ia menyebut bahwa 10 serangan Rusia telah berhasil dihalau, empat tank dan empat drone dihancurkan, dan 62 tentara musuh tewas.

Kantor Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy mengatakan 11 gedung tinggi di Sievierodonetsk dan 8 di Lysychansk telah dihancurkan.

Zelenskiy mengatakan pasukan Rusia jauh melebihi jumlah pasukan Ukraina di beberapa bagian timur.

Kyiv juga telah gagal untuk mengatur pertukaran tahanan dengan Moskow.

413 Warga Sipil Terbunuh di Donetsk

Sementara itu, seperti dilansir Al Jazeera, gubernur Donetsk mengatakan setidaknya 431 warga sipil telah tewas dan 1.168 terluka di wilayah tersebut sejak awal invasi Rusia.

Namun ia mengatakan jumlah korban di Mariupol dan kota Volnovakha saat ini tidak diketahui.

"Angkatan bersenjata Rusia membunuh dan menghancurkan infrastruktur sipil permukiman Donetsk, menyebabkan ratusan ribu orang kehilangan tempat tinggal," kata Pavlo Kyrylenko di Telegram.

Pada hari Rabu (25/5/2022), seorang penasihat walikota Mariupol mengatakan bahwa pejabat kota memperkirakan setidaknya 22.000 warga sipil telah tewas dalam tiga bulan invasi Rusia.

(Tribunnews.com/Maliana/Tiara Shelavie)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas