Peristiwa di Dunia pada 3 Oktober: Bersatunya Jerman Timur dan Jerman Barat
Berikut ini sejarah singkat di 3 Oktober yang merupakan hari bersejarah bagi masyarakat Jerman
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Hari ini, 3 Oktober, merupakan salah satu hari bersejarah untuk masyarakat Jerman.
Karena pada 3 Oktober, 32 tahun lalu, telah terjadi penyatuan kembali Jerman atau reunifikasi Jerman.
Peristiwa reunifikasi Jerman merupakan penyatuan antara Republik Demokratis Jerman (Jerman Timur) dengan Republik Federal Jerman (Jerman Barat).
Dari reunifikasi Jerman ini, terbentuklah bangsa Jerman yang baru setelah lebih dari 45 tahun berpisah.
Berpisahnya Jerman tersebut dalam bidang administratif hingga ideologis.
Perayaan reunifikasi Jerman ini pun dirayakan jutaan orang yang turun ke jalan.
Baca juga: 13 Agustus 62 Tahun Lalu, Tembok Berlin Mulai Dibangun
Jika ditarik ke belakang, terbaginya Jerman ini terjadi saat Jerman kalah di Perang Dunia II.
Akibatnya, Jerman terbagi jadi empat zona.
Empat zona kekuasaan tersebut berada di bawah kekuasaan Amerika Serikat, Inggris, Perancis, dan Uni Soviet.
Pembagian zona tersebut diatur dalam Perjanjian Postdam yang disepakati 2 Agustus 1945.
Lalu, pada 1947 dan 1949, tiga zona yang diduduki AS, Inggris, dan perancis digabungkan.
Penggabungan tersebut membentuk Republik Federal Jerman.
Mengutip Kompas, wilayah tersebut yang disebut Jerman Barat.
Sedangkan Jerman Timur yang diduduki Uni Soviet menjadi Republik Demokratik Jerman.