Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rusia Marahi Wartawan Barat Bikin Berita Hoaks Menlu Lavrov Sakit di Bali

Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov membantah laporan Associated Press (AP) bahwa dia telah dibawa ke rumah sakit karena penyakit jantung.

Penulis: Larasati Dyah Utami
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Rusia Marahi Wartawan Barat Bikin Berita Hoaks Menlu Lavrov Sakit di Bali
RT.com
Sergei Lavrov 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Larasati Dyah Utami

TRIBUNNEWS.COM, BALI - Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov membantah laporan Associated Press (AP) bahwa dia telah dibawa ke rumah sakit karena penyakit jantung.

Associated Press, mengutip pejabat Indonesia, mengatakan bahwa Lavrov dibawa ke rumah sakit setelah tiba di pulau Bali untuk mengikuti KTT G20.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova memarahi wartawan Barat atas apa yang dia sebut sebagai laporan palsu.

"Ini tentu saja adalah puncak pemalsuan (berita palsu)," kata Maria Zakharova dilansir Reuters, Senin (14/11/2022).

Baca juga: Menlu Rusia Sergei Lavrov Dikabarkan Masuk Rumah Sakit Sehari Setelah Tiba di Bali

Zakharova memposting video Lavrov, menteri luar negeri Presiden Vladimir Putin sejak 2004, duduk di luar di teras mengenakan celana pendek dan T-shirt sambil membaca dokumen.

Ditanya tentang laporan itu, Lavrov mengatakan jurnalis Barat telah menulis kebohongan selama satu dekade bahwa Putin sakit.

Berita Rekomendasi

"Ini adalah jenis permainan yang bukan hal baru dalam politik," kata Lavrov, 72 tahun, dengan senyumnya.

"Wartawan Barat harus lebih jujur, mereka harus menulis kebenaran."

AP mengklaim gubernur Bali mengatakan bahwa Lavrov dalam keadaan sehat dan telah dirawat di rumah sakit untuk pemeriksaan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas