Juru Bicara ISIS Sebut Pimpinannya Abu Hasan al-Hashimi al-Qurashi Tewas dalam Pertempuran
Abu Hasan al-Qurashi ditunjuk untuk menjadi pemimpin kelompok tersebut, menggantikan pendahulunya Abu Ibrahim al-Qurashi yang tewas.
Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Seno Tri Sulistiyono
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM, ISTANBUL – Pemimpin negara islam Irak dan Suriah (ISIS) Abu Hasan al-Hashimi al-Qurashi dilaporkan tewas.
Dilansir dari Aljazeera, juru bicara ISIS Abu Omar al-Muhajer tidak menguraikan detail mengenai kematian al-Qurashi tersebut. Namun, ia hanya menyebut "orang Irak telah tewas dalam pertempuran".
Sementara itu, juru bicara CENTCOM AS Kolonel Joe Buccino mengatakan bahwa al-Quraishi terbunuh pada pertengahan Oktober.
Baca juga: AS Khawatir Ancaman Serangan Turki ke Suriah Bisa Bebaskan Ribuan Napi ISIS
“Operasi ini dilakukan oleh Tentara Pembebasan Suriah di provinsi Dar'a di Suriah. ISIS tetap menjadi ancaman bagi wilayah tersebut. CENTCOM dan mitra kami tetap fokus pada kekalahan abadi ISIS,” kata Kolonel Buccino.
Seperti diketahui, Abu Hasan al-Qurashi ditunjuk untuk menjadi pemimpin kelompok tersebut, menggantikan pendahulunya Abu Ibrahim al-Qurashi yang tewas dalam sebuah serangan yang dilakukan oleh AS pada Februari di provinsi Idlib barat laut Suriah.
Adapun kelompok ISIS telah mendeklarasikan apa yang disebut "kekhalifahan" pada 2014 setelah menaklukkan sebagian besar wilayah di Irak dan Suriah.
Lantas, koalisi militer pimpinan AS meluncurkan operasi yang dijuluki “Inherent Resolve” pada 2014 untuk mengeluarkan ISIS dari wilayah yang dikuasainya.
Pada September lalu, Turki pernah mengklaim bahwa pasukan keamanannya telah berhasil menangkap Bashar Khattab Ghazal al-Sumaidai, seorang “eksekutif senior” ISIS yang juga dikenal sebagai Abu Zeyd.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.