Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kebakaran di Guryong Korea Selatan Hanguskan Lebih dari 60 Rumah, 500 Orang Mengungsi

Kebakaran di Guryong Korea Selatan menghanguskan lebih dari 60 rumah, 500 orang mengungsi. Sejumlah unit pemadam kebakaran bertugas memadamkan api.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Sri Juliati
zoom-in Kebakaran di Guryong Korea Selatan Hanguskan Lebih dari 60 Rumah, 500 Orang Mengungsi
Korea Herald
Kebakaran di Desa Guryong, Seoul, Korea Selatan karena kebakaran yang terjadi pada Jumat (20/1/2023). 500 orang mengungsi dari rumahnya. Sekitar 60 rumah terbakar dalam peristiwa ini. 

Desa Guryong merupakan bagian dari distrik Gangnam yang kaya yang gemerlap, seperti diberitakan CNN Internasional.

Pemerintah Korea Selatan berencana membangun kembali desa Guryong selama satu dekade.

Lebih dari 406 rumah telah direlokasi, tapi masih ada 1.000 orang yang tinggal di Guryong.

Pemerintah telah merencana pembangunan Desa Guryong Mei 2022 lalu.

Seorang pejabat setempat mengatakan, Guryong akan diubah menjadi kompleks perumahan mewah yang ramah lingkungan.

Pihak berwenang telah membantu merelokasi sekitar 1.500 rumah tangga yang tinggal di gubuk di tiga daerah kumuh utama, termasuk Guryong, ke perumahan umum, menurut rilis berita November 2022 lalu.

Namun, banyak proposal yang tersendat karena ketidaksepakatan antara badan pemerintahan lokal dan negosiasi mengenai kompensasi lahan.

Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait Kebakaran

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas