Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-339: Gelombang Serangan Rusia Tewaskan 10 Warga Sipil

Gelombang baru serangan Rusia di timur dan selatan Ukraina menewaskan sedikitnya 10 warga sipil.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Sri Juliati
zoom-in Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-339: Gelombang Serangan Rusia Tewaskan 10 Warga Sipil
Facebook/General Staff of the Armed Forces of Ukraine
Ilustrasi serangan rudal Rusia. Terlihat apartemen di Kota Dnipro, Ukraina, setelah serangan rudal Rusia menghantamnya. - Gelombang baru serangan Rusia di timur dan selatan Ukraina menewaskan sedikitnya 10 warga sipil. Selengkapnya, simak rangkuman update perang Rusia vs Ukraina hari ke-339 berikut ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Gelombang baru serangan Rusia di timur dan selatan Ukraina menewaskan sedikitnya 10 warga sipil dan melukai 20 lainnya.

Pejabat lokal mengatakan wilayah yang berada dalam jangkauan artileri Rusia paling menderita.

Enam orang tewas di wilayah Donetsk, dua lainnya di Kherson, dan dua lagi di wilayah Kharkiv.

Selengkapnya, simak rangkuman update perang Rusia vs Ukraina hari ke-339 berikut ini, dikutip dari The Guardian.

Rentetan penembakan Rusia

Gelombang baru serangan Rusia di timur dan selatan Ukraina menewaskan sedikitnya 10 warga sipil dan melukai 20 lainnya.

Baca juga: Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-338: Rudal dan Drone Bombardir Kyiv, 11 Orang Tewas

Rusia tembakkan drone self-propelled

Berita Rekomendasi

Sehari sebelumnya, rudal yang ditembakkan Rusia dan drone self-propelled dilaporkan telah menghantam wilayah Ukraina dan menewaskan sedikitnya 11 orang .

Pertempuran sengit Ukraina vs Rusia di Vugledar

Pasukan Ukraina terkunci dalam pertempuran "sengit" dengan pasukan Rusia untuk menguasai kota Vugledar, barat daya Donetsk di timur Ukraina pada Jumat (27/1/2023).

Kedua belah pihak mengklaim sukses di pusat administrasi kecil, tidak jauh dari hadiah strategis desa Pavlivka, lapor Agence France-Presse.

“Vugledar akan menjadi kesuksesan baru yang sangat penting bagi kami,” kata Denis Pushilin, pemimpin wilayah Donetsk yang ditunjuk Moskow, seperti dikutip oleh kantor berita Rusia.

Di satu sisi, Kyiv mengatakan kota itu tetap diperebutkan.

Baca juga: Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-337: Biden Kirim 31 Tank M1 Abrams ke Ukraina

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky saat konferensi pers bersama dengan mitranya dari Finlandia setelah pembicaraan mereka di Kyiv, pada 24 Januari 2023, di tengah invasi militer Rusia di Ukraina.
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky saat konferensi pers bersama dengan mitranya dari Finlandia setelah pembicaraan mereka di Kyiv, pada 24 Januari 2023, di tengah invasi militer Rusia di Ukraina. (Sergei SUPINSKY / AFP)

Zelensky gambarkan situasi di garis depan

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskiy menggambarkan situasi di garis depan sebagai "sangat akut", terutama di wilayah timur Donetsk.

Zelensky melaporkan pertempuran besar untuk Vuhledar dan Bakhmut, di timur laut.

Sementara, pejabat lokal Ukraina melaporkan penembakan hebat di utara, timur laut dan timur.

Ukraina klaim membunuh 109 tentara Rusia dan melukai 188 lainnya

Tentara Ukraina mengklaim telah membunuh 109 tentara Rusia dan melukai 188 lainnya dalam satu hari selama pertempuran di sekitar Vuhledar.

Baca juga: Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-336: AS Kirim Lusinan M1 Abrams ke Kyiv untuk Usir Pasukan Putin

Polandia akan mengirim 60 tank tambahan ke Ukraina

Perdana Menteri Polandia, Mateusz Morawiecki, mengatakan kepada CTV News bahwa Polandia akan mengirim 60 tank tambahan ke Ukraina di atas 14 tank Leopard 2 buatan Jerman yang telah dijanjikannya.

321 tank akan diperbantukan untuk Ukraina

Duta Besar Ukraina untuk Prancis, Vadym Omelchenko mengatakan sebanyak 321 tank berat telah dijanjikan ke Ukraina oleh beberapa negara, Jumat (27/1/2023).

"Ketentuan pengiriman bervariasi untuk setiap kasus dan kami membutuhkan bantuan ini sesegera mungkin”, katanya kepada stasiun TV Prancis BFM.

Sementara, ia tidak menyebutkan jumlah tank per negara.

Baca juga: Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-335: Jika Diperlukan, Jerman akan Kirim Tank Leopard ke Ukraina

Tank M1 Abrams vs Leopard 2
Tank M1 Abrams vs Leopard 2 (Al Jazeera)

Belgia umumkan paket bantuan untuk Ukraina

Perdana Menteri Belgia, Alexander De Croo mengatakan Belgia mengumumkan paket bantuan militer tambahan senilai €93,6 juta ($104,7 juta/£84,5 juta) untuk Ukraina.

(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas