Gempa Magnitudo 5,9 Guncang Iran, 3 Orang Tewas dan 816 Terluka karena Tertimpa Runtuhan Bangunan
Gempa magnitudo 5,9 guncang Iran pada Sabtu malam. Tercatat 3 orang tewas dan 816 terluka karena tertimpa reruntuhan bangunan.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Tiga orang meninggal dunia dan 816 terluka akibat gempa di Provinsi Azerbaijan Barat, Iran, pada Sabtu (28/1/2023) sekira pukul 21.44 waktu setempat.
Hal itu disampaikan oleh Gubernur Provinsi Azerbaijan Barat, Iran, Mohammad Sadegh Motamedian pada Minggu (29/1/2023).
"Akibat gempa, tiga orang meninggal dunia dan 816 orang luka-luka," katanya seperti dikutip dari TASS.
Menurut perkiraan awal, gempa tersebut merusak dua kota dan lebih dari 70 desa.
Diperkirakan 50 persen bangunan di sana hancur.
Baca juga: 1 Orang Tewas dan 2 Terluka dalam Penembakan Massal di Kedutaan Azerbaijan di Iran
Gempa di Iran
Gempa berkekuatan 5,9 skala Richter mengguncang kota Khoy, Provinsi Azerbaijan Barat di barat laut Iran, Sabtu (28/1/2023) sekira pukul 21.44 waktu setempat.
Tercatat pusat gempa 23 kilometer ke tenggara kota Khoy, rumah bagi 175.000 orang.
Getaran gempa yang begitu kuat dirasakan di banyak wilayah di Provinsi Azarbaijan Barat sehingga menimbulkan kekhawatiran di kalangan warga.
Gempa juga dirasakan di beberapa kota, termasuk di Tabriz, Provinsi Azerbaijan Timur, Iran.
Menurut Pusat Seismologi Eropa-Mediterania, gempa juga dirasakan di Turki, Irak, Armenia, dan Republik Azerbaijan.
Baca juga: Uni Eropa Masukkan IRGC ke Daftar Organisasi Teroris, 37 Warga Iran Kena Sanksi Baru
Kepala Departemen Bulan Sabit Merah di Azarbaijan Barat, Hamid Mahbubi, mengatakan kepada IRNA bahwa tim bantuan dan penyelamatan telah dikirim ke Khoy.
Lebih dari 40 gempa susulan telah tercatat sejak hari Sabtu, yang terbesar berkekuatan 4,2 skala ritcher, seperti diberitakan Al Jazeera.
Kerusakan bangunan dan beberapa infrastruktur di kawasan tersebut dilaporkan akibat gempa, terutama bangunan tempat tinggal di belasan desa sekitar Khoy.
Baca juga: Mata Uang Iran Capai Rekor Terendah di Tengah Ketegangan dengan Pihak Barat