Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Palang Merah Internasional Saksikan Kekacauan RS di Gaza, Bahan Bakar dan Pasokan Medis Habis

Palang Merah International (ICRC) mengatakan kondisi rumah sakit di Gaza saat ini kacau akibat blokade total hingga kekurangan bahan bakar.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Sri Juliati
zoom-in Palang Merah Internasional Saksikan Kekacauan RS di Gaza, Bahan Bakar dan Pasokan Medis Habis
SATELLITE IMAGE ©2023 MAXAR TECHNOLOGIES / AFP
Gambar satelit selebaran milik Maxar Technologies yang diambil pada 19 Oktober 2023 ini menunjukkan pemandangan umum rumah sakit Al-Shifa di Kota Gaza. 

“Rumah sakit seharusnya menjadi tempat perlindungan bagi yang terluka dan sakit, dan saat ini rumah sakit adalah tempat yang tidak memberikan perlindungan bagi orang-orang yang berada di dalamnya," katanya.

Setelah kunjungan, ICRC sangat khawatir karena langkanya bahan bakar untuk generator yang menggerakkan peralatan medis yang menyelamatkan jiwa dan menyalakan lampu.

Gaza juga mengalami kekurangan air yang menyebabkan resiko wabah kolera dan penyakit menular lainnya meningkat.

Mengetahui kondisi rumah sakit di Gaza, Schomburg menegaskan untuk segera menyalurkan bantuan bahan bakar dan bantuan lainnya.

“Terlepas dari situasi politik yang ada, ada kenyataan mendasar bahwa pasokan bahan bakar terbatas, dan kapasitas penyimpanan di Jalur Gaza sangat terbatas, salah satu wilayah terpadat di dunia,” jelasnya.

Sementara itu, PBB mengatakan mereka harus menghentikan operasinya karena tidak adanya pasokan bahan bakar baru.

Kemudian beberapa rumah sakit dan fasilitas kesehatan di Gaza sudah berhenti berfungsi.

Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Artikel Lain Terkait Konflik Palestina vs Israel

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas