Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pasukan Wagner Bangkit Lagi, Mulai Kembali Rekrut Anggota di Bawah Kepemimpinan Baru

Logo dan simbol Grup Wagner di bawah bos baru ini tetap sama. Namun kontrak mereka kini beralih ke Garda Nasional Rusia.

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pasukan Wagner Bangkit Lagi, Mulai Kembali Rekrut Anggota di Bawah Kepemimpinan Baru
Eric Romanenko / TASS
Anggota tentara bayaran Grup Wagner. Sebagai organisasi paramiliter, tentara bayaran Wagner punya kemampuan membeli satelit China untuk menggempur Ukraina bahkan melawan Moskow 

Pasukan Wagner Grup Bangkit Lagi, Mulai Kembali Rekrut Anggota di Bawah Kepemimpinan Baru

TRIBUNNEWS.COM - Sempat vakum selama beberapa bulan setelah kematian pendiri dan pemimpin lamanya, Yevgeny Prigozhin, kelompok tentara bayaran Wagner Rusia dilaporkan kembali menunjukkan aktivitas perekrutan anggota.

Media lokal melaporkan, Wagner Grup telah kembali merekrut pejuang di setidaknya dua wilayah.

Seperti diketahui, Wagner menghentikan perekrutan di bulan-bulan yang kacau setelah pemberontakan Prigozhin pada akhir Juni melawan kepemimpinan militer Rusia.

Pada bulan Agustus, Prigozhin dan rekan-rekan dekatnya tewas dalam kecelakaan pesawat yang diyakini secara luas merupakan rencana pembunuhan yang diatur oleh Kremlin.

Baca juga: Dahsyatnya Tentara Wagner, Bisa Beli Satelit China Buat Tempur Lawan Ukraina dan Melawan Moskow

Lambang dan Simbol Tetap Sama

Menurut outlet berita online Rusia, 59.ru dan NGS.ru, perusahaan militer swasta tersebut telah mulai merekrut pejuang sebagai bagian dari Garda Nasional Rusia (Rosgvardia) di wilayah Perm tengah dan wilayah Novosibirsk di Siberia.

“Lambang dan simbolnya tetap sama,” kata juru bicara Wagner yang tidak disebutkan namanya seperti dilansir 59.ru.

BERITA REKOMENDASI

Adapun outlet Novosibirsk NGS.ru, merujuk informasi sumber lain Wagner menyebut kalau kontrak baru tersebut ditandatangani bukan dengan Kementerian Pertahanan, tetapi Garda Nasional.

Tidak jelas apakah anggota baru akan dikirim untuk berperang di Ukraina.

Para tentara bayaran Grup Wagner keluar dari markas besar Distrik Militer Selatan untuk kembali ke pangkalan, di kota Rostov-on-Don, Rusia, 24 Juni 2023.
Para tentara bayaran Grup Wagner keluar dari markas besar Distrik Militer Selatan untuk kembali ke pangkalan, di kota Rostov-on-Don, Rusia, 24 Juni 2023. (REUTERS/Stringer)

Putra Prigozhin yang berusia 25 tahun, Pavel, dilaporkan memimpin unit Garda Nasional baru dengan nama unit “Wagner.”

Wagner, yang merekrut tahanan bersama pejuang sukarelawan, memainkan peran penting dalam perebutan kota Bakhmut di Ukraina timur oleh Moskow awal tahun ini.

Pada bulan Juli, Kementerian Pertahanan Rusia mewajibkan semua “detasemen sukarelawan” untuk menandatangani kontrak dengan militer, sebuah tuntutan yang ditentang keras oleh Prigozhin sebelum kematiannya.


(oln/tmt/*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas