Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beda Obama dan Joe Biden soal Sikap AS Dukung Israel, Anggota Demokrat Tuduh Biden Dukung Genosida

Tidak ada tangan yang bersih, kata Barrack Obama, beberapa anggota Partai Demokrat memutuskan hubungan dengan Joe Biden karena mendukung Israel.

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Beda Obama dan Joe Biden soal Sikap AS Dukung Israel, Anggota Demokrat Tuduh Biden Dukung Genosida
Ist
Barrack Obama saat bersama para petani Ubud Bali 27 Juni 2017 lalu. 

TRIBUNNEWS.COM- Tidak ada tangan yang bersih, kata Barrack Obama saat beberapa anggota Partai Demokrat menentang Joe Biden karena mendukung Israel dalam penyerangan ke Gaza.

“Apa yang terjadi pada warga Palestina sungguh tak tertahankan,” kata mantan presiden Amerika Serikat tersebut seperti dikutip dari abcnews.

Dukungan Demokrat terhadap Presiden Joe Biden mulai goyah ketika menyangkut dukungannya terhadap Israel di tengah konfliknya dengan Hamas di Gaza.

Beberapa anggota partainya sendiri, termasuk mantan Presiden Barack Obama, mengatakan lebih banyak hal harus dilakukan untuk menghindari pembunuhan warga sipil Palestina.

Joe Biden berargumen bahwa Israel memiliki hak untuk membela diri sambil memperingatkan Israel untuk berhati-hati.

Namun Barrack Obama, yang jarang muncul menonjolkan diri di publik sejak meninggalkan kursi kepresidenan, kini turut berkomentar pada akhir pekan lalu.

Dia berbeda pendapat dengan mantan wakil presidennya (Joe Biden) yang secara terbuka mendukung Perdana Menteri Israel Benjamin Netanhayu.

Berita Rekomendasi

Obama mengatakan, “tidak ada tangan yang bersih."

Lebih dari 10.000 warga Palestina telah terbunuh, menurut Kementerian Kesehatan Gaza yang dikelola Hamas, sejak Israel memulai pemboman dan kampanye darat di Jalur Gaza.

"Jika Anda ingin memecahkan masalah ini, maka Anda harus menerima seluruh kebenaran. Dan Anda kemudian harus mengakui bahwa tidak ada seorang pun yang bersih. Kita semua terlibat dalam beberapa hal," kata Obama pada acara "Pod Save America".

Acara podcast yang dibawakan oleh empat mantan ajudannya. Kutipan telah diposting ke X pada hari Sabtu sebelum rilis podcast penuh pada hari Selasa.

Obama mengatakan pendudukan Israel dan apa yang terjadi pada warga Palestina sungguh tak tertahankan.

“Saat ini ada orang-orang yang sekarat dan tidak ada hubungannya dengan apa yang dilakukan Hamas,” kata Obama, dia membedakan antara warga Palestina yang tinggal di Gaza dan kelompok militan Hamas.

Meskipun Obama tidak menyerang Biden secara langsung, komentarnya telah bertentangan dengan dukungan kuat pemerintahan Joe Biden terhadap Israel.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas