Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berlangsung Tertutup, Megawati Bersama 5 Tokoh Dunia Rapat Penjurian Zayed Award 2024 di Roma

Presiden Ke-5 RI yang juga Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menghadiri rapat tertutup dengan juri Zayed Award.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Berlangsung Tertutup, Megawati Bersama 5 Tokoh Dunia Rapat Penjurian Zayed Award 2024 di Roma
Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Presiden Ke-5 RI yang juga Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menghadiri rapat tertutup dengan para juri Zayed Award untuk Persaudaraan Manusia atau Zayed Award for Human Fraternity 2024 di Hotel de Russie, Roma, Minggu (17/12/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, ROMA - Presiden Ke-5 RI yang juga Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri menghadiri rapat tertutup dengan para juri Zayed Award untuk Persaudaraan Manusia atau Zayed Award for Human Fraternity (ZAHF) 2024 di Hotel de Russie, Roma, Minggu (17/12/2023). 

Berdasarkan pantauan di lokasi, Megawati bersama rombongan tiba di ruang rapat pertemuan sekira pukul 10.30 waktu setempat. 

Dia terlihat dihantar oleh Ketua DPP PDIP Bidang Hukum, Yasonna Laoly serta Ketua DPP PDIP Bidang Luar Negeri, Ahmad Basarah dan Zuhairi Misrawi, yang keduanya juga merupakan perwakilan Megawati dalam Zayed Award 2024.

Sebelum memasuki ruangan rapat, Megawati tampak melempar senyumnya sambil menyapa wartawan yang telah menunggu di pintu masuk.

“Selamat pagi,” ucap Megawati sambil melempar senyumnya. 

Ketua Dewan Pengarah BPIP ini menambahkan, bahwa rapat akan berlansung tertutup dari para wartawan. 

Berita Rekomendasi

“Ini tertutup, karena penjuriannya rahasia,” sambung Megawati sambil tersenyum. 

Megawati pun tampak disambut oleh Sekretaris Jenderal Zayed Award untuk Persaudaraan Manusia, Mohamed Abdelsalam di depan pintu pertemuan.

“Selamat pagi,” sapa Mohamed Abdelsalam kepada Megawati.

Megawati pun dipersilakan untuk masuk ke dalam ruangan. 

Diketahui, Megawati akan rapat bersama dewan juri lainnya seperti Prefek Emeritus Tahta Suci Dikasteri Gereja Oriental Kardinal Leonardo Sandri, Sekjen Konferensi PBB mengenai Perdagangan dan Pembangunan (UNCTAD) Rebeca Grynspan Mayufis, Ketua Komisi Amerika Serikat untuk Kebebasan Beragama Internasional Rabbi Abraham Cooper, mantan Direktur Jenderal UNESCO dan mantan menteri Bulgaria Irina Bokova, dan Sekjen Zayed Award Mohamed Abdelsalam.

Tak berselang lama, rapat pun dimulai secara tertutup dari wartawan.

Di mana, rapat akan dibagi menjadi dua sesi yang akan membahas 5 besar calon pemenang Zayed Award versi masing-masing juri.

Baca juga: Megawati dan 5 Tokoh Dunia Bakal Bertemu Paus Fransiskus, Bahas Zayed Award 2024

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas