Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bocah 6 Tahun di Gaza yang Sempat Hubungi Layanan Darurat saat Terjebak Pertempuran, Ditemukan Tewas

Hind Rajab sempat memohon untuk diselamatkan dalam panggilan telepon setelah mobil keluarganya diserang di Kota Gaza.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Bocah 6 Tahun di Gaza yang Sempat Hubungi Layanan Darurat saat Terjebak Pertempuran, Ditemukan Tewas
Twitter/X PalestineRCS
Hind Rajab dan dua petugas ambulans yang datang untuk menyelamatkannya, semuanya tewas diserang Israel. 

TRIBUNNEWS.COM - Bocah perempuan berusia 6 tahun yang sempat menghubungi layanan darurat saat terjebak pertempuran di Gaza, ditemukan telah meninggal dunia.

Dilansir SBS News, keluarga menemukan jasad bocah bernama Hind Rajab itu pada hari Sabtu (10/2/2024), setelah tidak diketahui nasibnya lebih dari seminggu.

Dua petugas ambulans yang datang untuk menyelamatkan bocah itu, juga tewas.

Bulan Sabit Merah Palestina (PRCS) menuduh Israel sengaja menargetkan ambulans yang dikirim untuk menyelamatkan Hind Rajab.

Bocah itu sempat melewati waktu berjam-jam untuk menelepon petugas operator untuk meminta bantuan dengan suara tembakan yang bergema di sekitarnya.

“Pendudukan sengaja menargetkan awak Bulan Sabit Merah meskipun sudah ada koordinasi sebelumnya untuk memungkinkan ambulans tiba di lokasi untuk menyelamatkan Hind,” kata Bulan Sabit Merah dalam sebuah pernyataan.

Anggota keluarga menemukan jenazah Hind bersama dengan paman dan bibinya serta ketiga anak mereka yang masih di dalam mobil dekat bundaran di pinggiran Tel al-Hawa di Kota Gaza, kantor berita resmi Palestina Wafa melaporkan.

Berita Rekomendasi

PRCS merilis foto ambulans yang terlihat hampir terbakar seluruhnya.

Hind Rajab dan dua petugas ambulans yang datang untuk menyelamatkannya, semuanya tewas diserang Israel.
Hind Rajab dan dua petugas ambulans yang datang untuk menyelamatkannya, semuanya tewas diserang Israel. (Twitter/X PalestineRCS)

Rekaman adegan Al Jazeera menunjukkan ambulans hanya berjarak beberapa langkah dari mobil yang menurut mereka ditumpangi keluarga tersebut, sebuah Kia Picanto hitam rusak yang penuh lubang peluru.

Kisah Hind terungkap dalam rekaman audio percakapannya yang penuh ketakutan dengan petugas penyelamat pada 29 Januari lalu.

Sejak perang meletus pada 7 Oktober, lebih dari 28.000 orang telah terbunuh di Gaza, lebih dari separuhnya adalah perempuan dan anak-anak, menurut kementerian kesehatan di Gaza yang dikuasai Hamas.

Baca juga: Bocah 6 Tahun di Gaza Menghilang setelah Terjebak Pertempuran, Sempat Hubungi Layanan Darurat

Serangan tanggal 7 Oktober merupakan eskalasi signifikan dalam konflik berkepanjangan antara Israel dan Hamas.

"Aku takut, tolong datang"

Klip audio yang dirilis oleh Bulan Sabit Merah awal bulan ini merekam panggilan ke petugas operator yang pertama kali dilakukan oleh sepupu Hind, Layan Hamadeh.

Layan mengatakan bahwa sebuah tank Israel mendekat ke arahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas