Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Israel Dirongrong Serangan Lintas-Teritorial, Kali Ini Eilabun Galilea Dihajar Drone Perlawanan Irak

Serangan-serangan milisi perlawanan dari Lebanon, Irak, Suriah, dan Yaman itu menyasar objek-objek penting bagi Israel di teritorial pendudukannya.

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Israel Dirongrong Serangan Lintas-Teritorial, Kali Ini Eilabun Galilea Dihajar Drone Perlawanan Irak
khaberni/HO
SASAR KAPAL PERANG AS - Angkatan Bersenjata Yaman (YAF) yang terafiliasi Kelompok Houhti meluncurkan drone yang menargetkan kapal-kapal berentitas Israel. Serangan drone ke wilayah pendudukan Israel juga dilakukan milisi perlawanan Irak. Terbaru, objek vital Israel di Eliabun, Galilea (Al-Jalil) dihajar serangan drone. 

Israel Dirongrong Serangan Lintas-Teritorial, Kali Ini Eilabun Galilea Dihajar Drone Milisi Perlawanan Irak

TRIBUNNEWS.COM - Wilayah pendudukan Israel di Palestina kembali drongrong oleh serangan-serangan poros milisi perlawanan yang tersebar di kawasan.

Serangan-serangan milisi perlawanan dari Lebanon, Irak, Suriah, dan Yaman itu menyasar objek-objek penting bagi Israel di teritorial pendudukannya.

Baca juga: Giliran Kota Ashdod Dibombardir Salvo Roket Brigade Al-Qassam, Ekonomi Vital Israel Target Milisi

Terbaru, Milisi Perlawanan Irak mengkonfirmasi kalau para petempurnya menargetkan sasaran penting di "Eilabun" di Galilea (al-Jalil) Palestina yang diduduki Israel dengan serangan pesawat tak berawak.

Perlawanan Irak mengatakan dalam sebuah pernyataan, serangan tersebut terjadi sebagai kelanjutan dari upaya mereka dalam melawan pendudukan Israel.

Serangan juga dinyatakan untuk mendukung milisi perlawanan di Gaza serta sebagai respons terhadap pembantaian Israel terhadap warga sipil Palestina, termasuk anak-anak, wanita, dan orang tua.

Di tempat lain, Perlawanan Islam menegaskan kelanjutannya dalam “menyerang benteng musuh.”

Berita Rekomendasi

Media Militer Perlawanan Irak kemudian menerbitkan rekaman yang menunjukkan para pejuangnya meluncurkan drone ke arah Galilea.

Poros Koalisi Perlawanan Terus Serang Langsung Israel

Sepanjang pekan ini, milisi-milisi perlawanan dilaporkan mengintensifkan serangannya terhadap fasilitas Israel di wilayah pendudukan mereka.

Pada Sabtu pagi, milisi Irak mengumumkan kalau mereka menyerang pos militer Israel di Golan Suriah yang diduduki dengan menggunakan drone.

Perlawanan Irak juga mengumumkan kalau para petempurnya menargetkan Pangkalan Udara Ovda Israel dan situs militer Speer di wilayah pendudukan Palestina pada akhir tanggal 26 Maret dan awal 27 Maret dengan menggunakan drone.

Selain itu, pada tanggal 24 Maret, Perlawanan Irak menargetkan gedung markas besar Kementerian Keamanan pendudukan Israel di wilayah pendudukan Palestina dengan drone.

Pada Kamis (21/3/2024) serangan-serangan itu menyerang posisi militer Israel menggunakan rudal dan drone.

Serangan terjadi di belahan Utara dan Selatan Israel yang menjadikan negara pendudukan itu terkepung oleh penargetan poros milisi perlawanan.

Baca juga: Houthi Padukan Serangan Perlawanan Irak, Rudal-Rudal Yaman Gempur Pelabuhan Eilat Israel

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas