Demonstran Serbu Kemenhan Inggris saat Lebaran, Kecam Pemerintah yang Dukung Israel, Gedung Dicoret
Para aktivis di Kota London, Inggris, menyerbu Gedung Kementerian Pertahanan Inggris saat Lebaran.
Penulis: Febri Prasetyo
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
"Orang-orang yang bersatu tak akan pernah terkalahkan. Orang-orang yang bersatu tak akan pernah terkalahkan. Orang-orang yang bersatu tak akan pernah terkalahkan," kata mereka, dikuti dari Yahoo UK.
"1. Kita adalah rakyat 2. Kita tak akan bungkam 3. Hentikan pengeboman sekarang, sekarang, sekarang," pekik mereka.
"Bebaskan Palestina!"
"Palestina tak akan pernah mati!"
"Kami tak akan takut!"
Baca juga: Houthi Makin Ganas, 2 Kapal Israel dan 2 Kapal AS Dihantam Rudal dan Drone
Mereka juga membawa banner bertuliskan "Pemuda meminta genosida disudahi".
"Para pemuda tak akan menerima masa depan yang telah disipakan oleh mereka yang bertanggung jawab atas kita," kata mereka.
Mereka mengatakan para pemuda kini bersatu untuk melawan balik.
Adapun dalam aksi protes pada hari Senin pekan ini markas Partai Buruh juga dicorat-coret dengan cat merah.
(Tribunnews/Febri)