Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Vaksin Covid-19 AstraZeneca Ditarik Peredarannya secara Global, Produsen Akui Ada Efek Samping

Anglo-Swedia akui ada efek samping yang ditimbulkan oleh vaksin Covid-19 tersebut kini vaksin Covid-19 AstraZeneca ditarik peredarannya secara global

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Febri Prasetyo
zoom-in Vaksin Covid-19 AstraZeneca Ditarik Peredarannya secara Global, Produsen Akui Ada Efek Samping
Kola Sulaimon / AFP
Botol vaksin AstraZeneca (COVID-19) yang kadaluwarsa terlihat di tempat pembuangan Gosa di Abuja, Nigeria pada 22 Desember 2021. Menurut Badan Nasional untuk Administrasi dan Pengendalian Makanan dan Obat, (NAFDAC) bersama dengan National Primary Health Care Development Agency (NPHCDA), satu juta enam puluh enam ribu dua ratus empat belas (1.066.214) dosis vaksin AstraZeneca yang habis masa berlakunya pada November dimusnahkan. Anglo-Swedia akui ada efek samping yang ditimbulkan oleh vaksin Covid-19 tersebut kini vaksin Covid-19 AstraZeneca ditarik peredarannya secara global. 

TRIBUNNEWS.COM - Vaksin Covid-19 AstraZeneca ditarik peredarannya secara global.

Telegraph melaporkan pada hari Selasa (7/5/2024) bahwa produsen obat asal Inggris-Swedia itu mengakui ada efek samping yang ditimbulkan oleh vaksin Covid-19 tersebut.

"Vaksin tersebut tidak lagi dapat digunakan di Uni Eropa setelah perusahaan secara sukarela mencabut izin edarnya," kata laporan tersebut.

Permohonan untuk menarik vaksin Covid-19 tersebut dibuat pada tanggal 5 Maret 2024 kemarin.

Kebijakan tersebut pun mulai berlaku pada tanggal 7 Mei 2024, menurut laporan tersebut.

Dikatakan bahwa permohonan serupa akan dibuat di Inggris dan negara-negara lain yang telah menyetujui vaksin tersebut, yang dikenal sebagai Vaxzevria.

AstraZeneca belum menanggapi permintaan komentar Reuters.

BERITA REKOMENDASI

Dikutip dari Al Arabiya, produsen vaksin virus Covid-19, AstraZeneca, untuk pertama kalinya mengakui bahwa vaksin yang mereka produksi secara umum dapat menyebabkan efek samping langka.

Hal itu mereka utarakan melalui dokumen pengadilan dalam kasus gugatan perwakilan kelompok (class action) yang dilayangkan oleh 51 korban di Inggris, Times of India melaporkan.

Pengacara yang mendampingi salah satu korban – seorang ayah yang mengalami kerusakan otak setelah divaksin menggunakan AstraZeneca – mengatakan bahwa pernyataan tersebut menunjukkan AstraZeneca telah mengubah pendirian hukumnya “secara signifikan”.

Sejumlah penggugat mengeklaim mereka telah kehilangan keluarga dan kerabat mereka akibat efek samping ini.

Baca juga: BPOM: Vaksin AstraZeneca Sudah Tak Beredar di Indonesia

Dalam kasus-kasus lainnya, vaksin AstraZeneca dituduh menyebabkan cedera serius.


Meskipun secara umum, penelitian menunjukkan bahwa vaksin Covid-19 termasuk AstraZeneca telah menyelamatkan jutaan nyawa selama pandemi.

Orang pertama yang mengeklaim mengalami efek samping dari vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott, seorang ayah beranak dua.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas