Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Israel Murka, Putuskan Hubungan dengan Spanyol, Larang Konsultan Layani Warga Palestina

Pemerintah Israel resmi memutuskan hubungan diplomatik dengan otoritas Spanyol.

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Nuryanti
zoom-in Israel Murka, Putuskan Hubungan dengan Spanyol, Larang Konsultan Layani Warga Palestina
tangkapan layar Twitter/@Record_Sport
Otoritas Israel menutus hubungan diplomatik serta melarang Konsulat Jenderal Spanyol di Yerusalem untuk memberikan layanan kepada warga Palestina di Tepi Barat. 

Dengan bergabungnya tiga negara Uni Eropa, kini total negara dunia yang mengakui kedaulatan Palestina bertambah jadi 144 negara.

Kendati langkah ini hanya bersifat simbolis, namun negara-negara tersebut menyatakan harapannya bahwa langkah ini akan menekan Israel, Palestina, dan komunitas internasional menuju solusi dua negara.

Israel Ancam Bakal Lakukan Pembalasan

PM Netanyahu mengancam akan melakukan pembalasan ke negara-negara yang mengakui Palestina sebagai sebuah negara.

Ancaman ini dilontarkan Netanyahu setelah sejumlah negara di kawasan Eropa berbondong-bondong secara resmi mengakui negara Palestina.

“Tindakan tersebut adalah hadiah bagi terorisme,” tegas Netanyahu sebagaimana dikutip dari Washington Post.

“Kejahatan ini tidak bisa diberikan kepada sebuah negara. Ini akan menjadi negara teroris, mencoba mengulangi pembantaian 7 Oktober berulang kali,” imbuh Netanyahu.

Hal senada juga dilontarkan Itamar Ben Gvir, menteri keamanan nasional sayap kanan Israel.

BERITA REKOMENDASI

Ben Gvir menyebut tindakan negara-negara Eropa yang mengakui negara Palestina sama dengan memberi sebuah hadiah bagi 'para penculik' yang bersembunyi di Gaza.

(Tribunnews.com/ Namira Yunia)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas