Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perang Rusia-Ukraina Hari Ke-852: Gereja Ortodoks di Republik Dagestan Diserang Kelompok Bersenjata

Militan bersenjata menyerang dua gereja Ortodoks, sebuah sinagoga dan sebuah pos polisi lalu lintas di Republik Dagestan, Rusia selatan.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Perang Rusia-Ukraina Hari Ke-852: Gereja Ortodoks di Republik Dagestan Diserang Kelompok Bersenjata
Tangkap Layar Twitter/X
Gereja Ortodoks di Republik Dagestan Diserang Kelompok Bersenjata 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini rangkuman peristiwa yang terjadi dalam perang Rusia-Ukraina hari ke-852 pada Senin (24/6/2024).

Militan bersenjata menyerang dua gereja Ortodoks, sebuah sinagoga dan sebuah pos polisi lalu lintas di Republik Dagestan, Rusia selatan.

Perang Rusia-Ukraina Hari Ke-852:

* Serangan Republik Dagestan, Rusia selatan menewaskan seorang pendeta, penjaga keamanan gereja, dan sedikitnya enam petugas polisi,Tass melaporkan pada Minggu (23/6/2024).

Insiden ini terjadi setelah militan bersenjata menyerang dua gereja Ortodoks, sebuah sinagoga dan sebuah pos polisi lalu lintas di kota tersebut.

Kementerian Dalam Negeri Dagestan mengatakan sekelompok pria bersenjata menembaki sebuah sinagoga dan sebuah gereja di kota Derbent, yang terletak di Laut Kaspia.

Di saat hampir bersamaan, muncul laporan tentang serangan terhadap pos polisi lalu lintas di ibu kota wilayah mayoritas Muslim, Makhachkala.

Media Rusia kemudian melaporkan bahwa lima pria bersenjata yang terlibat dalam serangan itu telah tewas.

BERITA REKOMENDASI

* Rusia mengklaim AS bertanggung jawab atas serangan Ukraina di Semenanjung Krimea yang dianeksasi Rusia, dikutip dari The Guardian.

Lima rudal yang dipasok AS menewaskan empat orang, termasuk dua anak-anak, dan melukai 151 lainnya pada Minggu (23/6/2024).

“Tanggung jawab atas serangan rudal yang disengaja terhadap warga sipil Sevastopol terutama ditanggung oleh Washington, yang memasok senjata-senjata ini ke Ukraina, dan oleh rezim Kyiv, yang wilayahnya merupakan wilayah serangan ini dilakukan,” kata Kementerian tersebut.

Baca juga: Perang Rusia-Ukraina Hari Ke-851: Sistem Pertahanan Udara Rusia Hancurkan 12 Drone Ukraina

* Satu orang tewas dan tiga lainnya terluka di wilayah Belgorod Rusia.

Belgorod merupakan wilayah yang berbatasan dengan Ukraina.

"Tiga pesawat tak berawak Ukraina menyerang kota Grayvoron," kata Gubernur regional Vyacheslav Gladkov.

"Pertahanan udara semalam menembak jatuh 33 drone Ukraina di wilayah Bryansk, Smolensky, Lipetsk dan Tula di Rusia barat," kata Kementerian Pertahanan Rusia pada Minggu (23/6/2024).

* Serangan baru di Kharkiv menewaskan sedikitnya satu orang dan melukai 11 orang pada hari Minggu(23/6/2024), menurut pejabat setempat.

Wali Kota Ihor Terekhov mengatakan kota itu diserang oleh bom berpemandu dan sekitar separuh wilayah Kharkiv tidak mendapat aliran listrik karena serangan tersebut.

* Operator energi Ukraina, Ukrenergo, mengatakan pemadaman listrik bergilir akan diberlakukan secara nasional sepanjang hari Senin (24/6/2024).

Hal ini terjadi karena meningkatnya serangan Rusia terhadap pembangkit listrik.

Sejak Mei, Ukraina terpaksa memberlakukan pembatasan listrik karena serangan Rusia yang intens.

"Pemadaman listrik yang lebih parah akan dimulai dari Minggu (23/6/2024) tengah malam dan berlangsung hingga Senin (24/6/2024) tengah malam," kata Ukrenergo

* Serbia telah menjual amunisi senilai ratusan juta dolar ke negara-negara barat yang kemungkinan besar membantu perjuangan Ukraina melawan Rusia.

Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden Aleksandar Vucic dalam sebuah wawancara dengan Financial Times.

Rusia dan Serbia secara tradisional memiliki hubungan yang dekat.

(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas