Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Netanyahu Disambut Dingin oleh Sejumlah Pejabat AS, Ada yang Lupa Agendanya Pekan Ini

Beberapa staf di Capitol Hill mengatakan mereka lupa kunjungan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu minggu ini.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Netanyahu Disambut Dingin oleh Sejumlah Pejabat AS, Ada yang Lupa Agendanya Pekan Ini
Miriam Alster/Flash90
Perdana Menteri Benjamin Netanyahu (kanan) bertemu dengan Presiden AS Joe Biden di Tel Aviv, 18 Oktober 2023. 

Tidak jelas kapan Wakil Presiden Kamala Harris akan bertemu dengannya.

Sementara Netanyahu akan bertemu dengan Donald Trump di Florida pada hari Jumat, kata mantan presiden tersebut di media sosialnya, Truth Social.

Di Capitol Hill, anggota parlemen dari Partai Demokrat ragu-ragu apakah mereka akan menghadiri pidato Netanyahu atau tidak.

Sementara itu sejumlah anggota Partai Republik bertukar pikiran tentang bagaimana mereka akan menunjukkan dukungan Netanyahu.

Senator Chris Van Hollen, seorang kritikus kebijakan pemerintahan Biden mengenai Israel, mengatakan pada hari Selasa bahwa dia tidak akan menghadiri pidato tersebut.

“Saya menolak menjadi pendukung politik dalam tindakan penipuan ini karena dia bukanlah penjaga hubungan AS-Israel,” kata Van Hollen kepada sekelompok kecil wartawan di kantornya, beberapa hari setelah kembali dari perjalanan ke Timur Tengah.

Sekelompok anggota Kongres dari Partai Demokrat, termasuk Van Hollen dan beberapa lainnya yang berencana memboikot pidato Netanyahu, berencana untuk bertemu pada hari Rabu dengan keluarga sandera Israel.

Berita Rekomendasi

Van Hollen mengatakan kepada wartawan bahwa dia tidak ingin menunjukkan dukungan kepada Netanyahu.

Ia menganggap kebijakan garis keras dan mitran Netanyahu seperti Menteri Keuangan Bezalel Smotrich dan Menteri Keamanan Nasional Itamar Ben-Gvir, terus menyabotase hubungan AS-Israel.

Netanyahu, yang sudah bertemu dengan keluarga sandera setibanya ia di AS pada hari Senin, juga menghadapi tekanan politik di dalam negeri untuk menyelesaikan kesepakatan pembebasan para tawanan dan gencatan senjata dengan Hamas.

Hingga Selasa pagi, Netanyahu tidak memiliki agenda untuk bertemu dengan anggota parlemen penting dalam bidang kebijakan luar negeri.

Baca juga: Gedung Capitol AS Dipasangi Pagar Berduri Jelang Pidato Netanyahu, Antisipasi Amukan Massa

Kunjungan Kontroversial Netanyahu

Serangan Israel terhadap warga Palestina di Jalur Gaza telah memecah belah Amerika Serikat, menurut Associated Press.

Aksi protes di mana-mana dan ada pula penangkapan demonstran di kampus-kampus.

Biden juga semakin ditekan untuk mengakhiri perang di Gaza.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas