Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ramai-ramai Warga Lebanon Tinggalkan Negaranya Takut Serangan Israel

Ratusan ribu orang di Lebanon telah mengungsi di negara itu dalam beberapa minggu terakhir di tengah konflik terbaru Hizbullah dengan Israel.

Penulis: Hasanudin Aco
zoom-in Ramai-ramai Warga Lebanon Tinggalkan Negaranya Takut Serangan Israel
AFP/-
Seorang perempuan membaca Al-Qur'an di depan reruntuhan bangunan yang diratakan pada 27 September oleh serangan Israel yang menargetkan dan menewaskan pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah di lingkungan Haret Hreik di pinggiran selatan Beirut, pada 29 September 2024. - Israel menewaskan kepala Hizbullah Hassan Nasrallah dalam serangan udara besar-besaran di Lebanon, memberikan gerakan tersebut pukulan telak yang oleh Perdana Menteri Benjamin Netanyahu pada 28 September disebut sebagai "titik balik" bagi negaranya. (Photo by AFP) 

 

TRIBUNNEWS.COM, LEBANON -  Pada Rabu (3/10/2024), penerbangan yang membawa warga negara Lebanon yang melarikan diri dari serangan udara Israel tiba di Siprus.

Militer Israel mulai melancarkan operasi darat  ke Lebanon selatan melawan Hizbullah.

"Itu situasi yang mengerikan, benar-benar situasi yang mengerikan," kata warga negara Lebanon Ali Abdul Hassan kepada kantor berita Reuters, sesaat setelah tiba di ibu kota Larnaca pada Rabu malam.

Pria berusia 49 tahun itu melarikan diri dari Beirut setelah serangan udara menghantam lingkungan tempat tinggalnya di dekat ibu kota dan menyebabkan rumahnya rusak parah.

Dia mengatakan sebuah bangunan yang terkena serangan itu merupakan rumah bagi keluarga-keluarga Lebanon yang telah melarikan diri dari Lebanon selatan.

“Saya berharap, saya berharap, (mereka) akan mencapai kesepakatan, (mereka) akan menghentikan perang, itu tidak baik untuk siapa pun,” tambahnya.

BERITA REKOMENDASI

Ratusan ribu orang di Lebanon telah mengungsi di negara itu dalam beberapa minggu terakhir di tengah konflik terbaru Hizbullah dengan Israel.

Termasuk lebih dari 100.000 orang, yang telah melarikan diri melintasi perbatasan ke Suriah, menurut Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Beberapa negara mengevakuasi warga negaranya dari Lebanon dan mendesak mereka yang tersisa untuk pergi di tengah situasi yang meningkat saat Israel melancarkan serangan darat di bagian selatan negara itu.

Sejumlah pemerintahan negara lain mengambil penerbangan carteran agar warganya bisa keluar dari Lebanon.

Siprus dan Turki adalah lokasi transit penerbangan dari Lebanon sebelum menuju ke negara yang dituju.

Berikut gambaran beberapa negara yang akan melakukan evakuasi warganya dari Lebanon.

Indonesia : Menteri Luar Negeri (Menlu) Republik Indonesia, Retno Marsudi menyampaikan proses evakuasi warga negara Indonesia (WNI) dari Lebanon, sudah berjalan.  Ada sekitar 25 dari 159 WNI yang tengah dalam perjalanan evakuasi. Proses evakuasi dilakukan lewat darat.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas