Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun
BBC

Mengapa Elon Musk jadi juru pangkas anggaran dan regulasi pemerintahan Trump?

Garis besar kepresidenan Donald Trump mulai tersirat—satu pekan setelah dia memenangkan pemilihan presiden AS untuk kedua kalinya

zoom-in Mengapa Elon Musk jadi juru pangkas anggaran dan regulasi pemerintahan Trump?
BBC Indonesia
Mengapa Elon Musk jadi juru pangkas anggaran dan regulasi pemerintahan Trump? 

Dia menambahkan bahwa meskipun peran utama Musk "menebas semak belukar birokrasi pemerintah federal AS", posisinya juga akan memberinya pengaruh dalam pemerintahan baru.

"Meskipun perannya di Departemen Efisiensi Pemerintah akan lebih informal, tidak diragukan lagi bahwa dia telah mendapat perhatian Trump—setidaknya untuk saat ini."

Memangkas regulasi

Musk telah menyampaikan rencananya untuk mengoptimalkan efisiensi pemerintah. Dia memberi contoh bahwa suatu hari manusia bisa menguasai Planet Mars, tapi itu hanya bisa terjadi "jika tidak dikekang oleh birokrasi".

Yang tidak dikemukakan Musk adalah langkah pemangkasan anggaran dan regulasi sebenarnya dapat berdampak signifikan bagi kepentingan bisnisnya, yang terkait erat dengan pemerintah AS.

Perusahaan roket SpaceX yang dia dirikan punya kontrak dengan pemerintah AS senilai lebih dari US$8 miliar, menurut situs pengadaan barang dan jasa AS. Musk dapat memperoleh manfaat lebih besar melalui kedekatannya dengan pemerintah AS di bawah Trump.

Sementara itu, perusahaan mobil listrik Tesla miliknya Tengah menghadapi penyelidikan dari berbagai lembaga pemerintah atas sejumlah masalah seperti keselamatan fitur swakendara. Keinginan Musk untuk memangkas regulasi dapat memengaruhi penyelidikan tersebut.

Dalam beberapa tahun terakhir, Musk berulang kali menuduh pihak regulator menggelar penyelidikan sepele dan menghalangi perusahaannya.

Berita Rekomendasi

Pada bulan September, ia mengancam akan menuntut Badan Penerbangan Federal (FAA) atas rencana untuk mendenda perusahaan SpaceX miliknya sebesar US$633.000 atas dugaan pelanggaran lisensi terkait dengan beberapa peluncuran roketnya dari Cape Canaveral di Florida. Ia menuduh badan tersebut melakukan "pelanggaran regulasi".

Musk "berpotensi memperoleh keuntungan pribadi dari banyak deregulasi yang digembar-gemborkannya," kata Christopher Phelps, seorang profesor sejarah politik AS modern.

Phelps menambahkan: "Saya pikir menugaskan seseorang yang merupakan miliarder dan menjalankan perusahaan besar untuk bertanggung jawab atas proyek deregulasi federal pada dasarnya penuh dengan konflik kepentingan."

Thomas Gift, profesor ilmu politik sekaligus direktur Pusat Kajian Politik AS di University College London, mengatakan bahwa Musk tampaknya benar-benar sosok yang percaya pada manfaat lingkup pemerintahan yang lebih kecil.

"Tidak diragukan lagi bahwa Musk memiliki kepentingan pribadi yang signifikan dalam lanskap regulasi AS karena dia punya banyak bisnis," kata Prof Gift. "Pada saat yang sama, sulit untuk menyatakan bahwa ini adalah satu-satunya hal yang mendorongnya.

Alex Waddan, seorang profesor politik AS di Universitas Leicester, berkata: “Musk telah menanggung risiko pribadi dan politik yang besar dalam mendukung Trump, dan banyak dari aktivitas dan retorikanya tampaknya mencerminkan seorang yang berkomitmen secara ideologis terhadap tujuan yang diyakininya."

Halaman
1234
Sumber: BBC Indonesia
BBC
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas