Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menko PMK Diberi Kehormatan Kalungkan Medali untuk Cabor Wushu Wanita

Lindswell Kwok berhasil meraih medali emas dengan poin tertinggi 19.50 mengalahkan pesaing utamanya Mok Uen Ying Juanita

Editor: Content Writer

Sebagai bentuk dukungan dan rasa gembiranya atas tambahan perolehan medali emas di ajang Asian Games ke-18 Tahun 2018, Menko PMK, yang juga Wakil Ketua Dewan Pengarah Asian Games 2018, pagi ini didapuk sebagai Pengalung Medali untuk cabang olahraga Wushu pada Nomor Women’s Taijiquan & Taijijian All Round kepada Lindswell Kwok (Indonesia) sebagai Penerima Medali Emas; Medali Perak kepada Mok Uen Ying Juanita (Hong Kong); dan Perunggu kepada Wong Agatha Chrystenzen (Filipina) di Hall B JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

kemenko

Sebelum upacara pengalungan medali, di tempat yang sama, Menko PMK juga berkesempatan melihat aksi atlet Wushu putra asal Indonesia, Harris Horatius, yang tengah bertanding di nomor Men’s Nanquan & Nangun All Round.

Usai acara penyerahan medali, Menko PMK yang didampingi Menteri Perindustrian yang juga Ketua Cabang Olahraga Wushu, Airlangga Hartanto, dengan penuh khidmat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya lalu foto bersama. Lindswell Kwok diketahui menyumbang medali emas kedua untuk Indonesia.

kemenko

Lindswell Kwok berhasil meraih medali emas dengan poin tertinggi 19.50 mengalahkan pesaing utamanya Mok Uen Ying Juanita dari Hongkong dengan poin 19.42.(*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas