Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Tidur Tanpa Bra Memang Nyaman Tapi Bikin Payudara Kendor

Banyak wanita merasa nyaman tidur tanpa pakai kutang (bra). Tapi ketahuilah, itu bikin payudara cepat kendor!

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Tidur Tanpa Bra Memang Nyaman Tapi Bikin Payudara Kendor
Dotterablog
Tidur tanpa bra memang enak tapi bikin payudara cepat kendor. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
Memakai bra dengan model dan ukuran yang sesuai bentuk payudara penting untuk menjaga agar payudara tetap kencang dan tidak kendor.

Hanya ketika tidur, kita umumnya melepas bra untuk memberi kesempatan payudara "bernafas". Tetapi, apakah melepas bra saat tidur juga akan melindungi payudara dari gravitasi?

Sayangnya, tidak. Menurut pakar bedah kosmetik Arthur Perry, MD, tidur tanpa mengenakan bra justru menjadi penyebab utama payudara turun. Soalnya, gaya gravitasi tetap terjadi sekalipun kita dalam posisi tidur. Sementara, kita tidur setidaknya selama delapan jam. Artinya, proses penurunan payudara berlangsung selama delapan jam tersebut.

Istilah ilmiah untuk kondisi yang turun atau kendur adalah ptosis, yang berkaitan dengan gaya gravitasi, ukuran, dan waktu. Gaya gravitasi ke bawah meregangkan kulit di sekitar payudara. Seiring bertambahnya usia, sistem support kolagen alami pada kulit melemah dan membuatnya sulit kembali ke kondisi semula.

Ukuran payudara juga memengaruhi terjadinya ptosis. Semakin besar payudara Anda, entah itu karena keturunan, implan, atau kehamilan, semakin cepat mereka melorot. Perempuan yang payudaranya ber-cup A dan B sih, tak perlu terlalu khawatir. Mereka yang cup-nya C dan seterusnya lah yang harus mulai membiasakan diri tidur dengan tetap memakai bra.

Membesarnya volume payudara yang disebabkan oleh pertambahan berat badan, kehamilan, atau implan, juga meningkatkan kekenduran payudara. Profesor bedah di Columbia University, New York, ini mengatakan, lapisan dermis (bagian dalam) pada kulit akan meregang dan robek untuk mengkompensasi perubahan ukuran payudara yang cepat (yang kita sebut stretch marks). Nah, kulit yang meregang inilah yang cenderung akan menurun.

Menurut Dr Perry, tidak ada bukti bahwa tidur dengan memakai bra menimbulkan efek negatif. Juga tidak perlu khawatir bahwa payudara yang saling bergesekan akan menyebabkan keriput di area tersebut. Keriput ditimbulkan akibat penuaan dan paparan sinar matahari.

Berita Rekomendasi

Agar tetap nyaman saat tidur, Anda bisa memilih pakaian dalam jenis sports bra atau kamisol dengan built-in bra (bra yang sudah terpasang di dalam kamisolnya). (Felicitas Hermandini/YourBeauty)

Klik TRIBUN JAKARTA Digital Newspaper
(Berita, artikel dan foto-fotonya dijamin WOW!)

Baca Artikel Menarik Lainnya

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas