Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Lima Cara Tangkis Dampak Sengatan Matahari pada Kulit

Ini lima cara menangkis dampak buruk sengatan sinar matahari pada kulit.

Penulis: Agustina Rasyida
Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Lima Cara Tangkis Dampak Sengatan Matahari pada Kulit
Livestrong
Lindungi kulit dari sengatan matahari. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terpapar sinar matahari berefek pada dua kemungkinan yang menyehatkan maupun sebaliknya, yakni membahayakan kesehatan kulit.

Hal ini disampaikan oleh dr. M. Rachadian Ramadhan dari Gentur Cleft Foundation, Kamis (7/3/2013), di Jakarta.

Keuntungan dari sinar matahari ini untuk sintesis kulit dan membantu proses penyerapan vitamin D. Sedangkan kelebihannya, iritasi, kulit terbakar (sunburn), kulit kusam, kering dan bersisik, hingga kanker kulit.

"Melindungi kulit dari sinar matahari bisa dengan sunscreen, berdiri di bawah pohon, bahkan baju," ujar Rachadian kepada wartawan, termasuk Tribunnews.com.

Berikut ini beberapa cara yang dapat dilakukan guna menghambat paparan sinar matahari.

1. Berdiri di bawah pohon

Pepohonan yang rimbun dapat melindungi kepala kepala dari sinar matahari. Tetapi sinar matahari tetap bisa memantulkan ke kulit sebesar tiga persen, melalui rumput, jalanan, maupun tanah.

Berita Rekomendasi

2. Payung

Melindungi diri dengan payung memang bisa melindungi dari sengatan matahari. Tetapi payung juga masih dapat memantulkan sinar dari tanah sebesar 25 persen, sedangkan jalanan dapat memantulkan sinar ke kulit sebanyak 45 persen.

3. Baju

Ternyata baju, baik blus, jaket, ataupun jins, bisa melindungi kita dari sinar matahari. Tetapi baju dapat menyerap sinar matahari ke kulit sebesar 60 persen.

4. Air


Air memang tidak bisa maksimal melindungi diri kita dari paparan matahari, meskipun ketika
kita berada di dalam air merasa dingin dan sejuk. Karena air dapat memantulkan sinar matahari ke kulit hingga kedalaman sembilan meter, sebanyak tiga persen.

5. Sunscreen

"Sebaiknya kita lindungi kulit dengan sunscreen, bukan sunscreen yang SPF tinggi, tetapi cara memakai sunscreen adekuat lah yang dianjurkan," tandasnya. (Agustina N.R)

Baca Artikel Menarik Sebelumnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas