Ingin Kembali Langsing Setelah Melahirkan? Mungkin Gak Ya?
Ingin tubuh kembali ke asal, bahkan lebih langsing dari sebelum hamil dan lahirnya sikecil? Mungkin gak ya?
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Gendut dan badan melar kemana-mana. Itulah yang kerap dikeluhkan para bunda yang baru saja melahirkan.
Ingin tubuh kembali ke asal, bahkan lebih langsing dari sebelum hamil dan lahirnya sikecil? Mungkin gak ya?
Bunda, sebetulnya, yang lebih penting bukanlah segera langsing, melainkan tampil prima, mengingat banyak “pekerjaan” yang harus dilakoni setelah si kecil lahir.
Menurut dr. Boy Abidin, SpOG dari RS Mitra Keluarga Kelapa Gading Jakarta, kondisi prima usai bersalin tak terlepas oleh kondisi kesehatan sang bunda saat hamil.
Ibu yang menjalani kehamilan dengan kondisi kesehatan yang baik, nyaman, tidak stres, biasanya akan menyambut kehadiran bayi dengan lebih berbahagia.
Hal ini sangat baik untuk menjaga kesehatan dan kebugaran Bunda.
Nanti, setelah melahirkan, sang bunda pun bisa lebih mudah dan cepat mengembalikan kondisi seperti semula.
Sebaliknya, para ibu yang kondisi kehamilannya kurang sehat, merasa terbebani, mengalami stres yang berat, biasanya berpengaruh terhadap kondisi kesehatan fisik dan psikis yang membuat lebih sulit mengembalikan kondisi tubuh seperti sebelum hamil, biasanya butuh waktu lebih lama.
Nah, supaya kehamilan sehat, berbagai persiapan prahamil perlu dilakukan.
Misalnya, pemeriksaan darah, TORCH (Toksoplasma, Others, Rubella, Citomegalovirus, dan Herpes Simplex Virus), melihat kesiapan mental Mama Papa, persiapan berat badan ideal, juga pemeriksaan gangguan kesehatan lain yang bisa berpengaruh terhadap kehamilan, semisal diabetes.
Jika hasilnya negatif, misal, ada virus TORCH, biasanya Mama dianjurkan untuk menunda kehamilannya sampai virus tersebut diatasi agar kelak tak mengganggu pertumbuhan janin. Jika Mama mengalami diabetes, harus dipastikan kondisinya terkontrol, dan lainnya.
Kemudian saat hamil, ibu perlu melakukan hal-hal positif supaya tetap sehat. Umpama, menerapkan pola makan bergizi seimbang yang dibutuhkan ibu hamil, seimbang kalori, protein, karbohidrat, vitamin, mineral, dengan menu yang variatif.
Kenaikan berat badan (BB) saat hamil wajar terjadi, tetapi sebaiknya pertambahan total selama kehamilan sekitar 12—15 kg.
Jika lebih dari itu dan terlalu gemuk, dikhawatirkan akan muncul masalah, selain kondisi kesehatan terganggu, juga usai melahirkan akan kesulitan untuk mengembalikan BB ke normal lagi.