Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Jika Ingin Cepat Kurus, Sebaiknya Bercinta atau Berolahraga? Jangan Kaget, Berikut Faktanya!

Olaharaga, diet, bahkan meminum pil diet rela dilakukan untuk mendapatkan berat badan serta bentuk tubuh yang ideal.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Jika Ingin Cepat Kurus, Sebaiknya Bercinta atau Berolahraga? Jangan Kaget, Berikut Faktanya!
ISTIMEWA
ILUSTRASI 

TRIBUNNEWS.COM - Memiliki tubuh yang ideal memang menjadi prioritas utama setiap orang.

Olaharaga, diet, bahkan meminum pil diet rela dilakukan untuk mendapatkan berat badan serta bentuk tubuh yang ideal.

Sesi bercinta bagi pasangan suami istri merupakan kegiatan yang ampuh menjaga keharmonisan hubungan. 

Selain itu, ternyata juga memberikan manfaat lain.

Baca: Jelang Pemeriksaan Novel Baswedan, Awak Media dari Indonesia Sudah Terlihat di Lobi KBRI Singapura

Menurut sebuah penelitian, untuk durasi bercinta rata-rata selama 25 menit, didapatkan informasi bahwa tubuh responden pria membakar 101 kalori atau 4,2 kalori per menit, sedangkan responden wanita hanya mampu membakar 3,1 kalori per menit atau sebanyak 69 kalori.

Otomatis mereka yang mampu bercinta lebih lama dari durasi tersebut di atas mampu membakar kalori lebih banyak. 

BERITA REKOMENDASI

Seperti yang dikutip dari Daily Star, aksi bercinta dapat membuang kalori pada tubuh pria sebanyak lebih kurang 100 kalori, sedangkan wanita hanya 69 kalori saja.

Perbandingan yang sangat signifikan ini kian menguatkan alasan mengapa saat bercinta pria lebih “aktif” ketimbang wanita.

Lalu bagaimana dengan olahraga? 

Untuk membakar kalori sebanyak itu, pria harus berjalan sepanjang 1,51 mil dan untuk wanita sepanjang 1,27mil.

Jika kamu ingin berlari, kamu harus berlari sejauh 1,14 mil untuk pria dan 0,98 mil untuk wanita.


Jika kamu terlalu malas untuk lari dan berjalan, kamu bisa bermain tenis selama 12 menit untuk pria dan 10 menit untuk wanita.

Kalau kamu suka berenang, setidaknya kamu harus berenanang selama 20 menit untuk pria dan 16 menit untuk wanita.

Tidak hanya itu, yoga selama 34 menit untuk pria dan 29 menit wanita juga bisa membakar masing-masing 119 kalori dan 89 kalori.

Selain itu, jika kamu suka menari, menarilah selama 20 menit untuk pria dan 16 menit untuk wanita.

Nah, kalau kamu lebih pilih yang mana? Lari, jalan,menari, berenang, bermain tenis, yoga, atau bercinta untuk bisa membakar sekian ratus kalori ini? (*)

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas