Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Pentingnya Gizi Alami untuk Tumbuh Kembang Anak

Gizi dalam keadaan alami berperan untuk meningkatkan daya tahan tubuh Si Kecil karena seluruh gizi yang diberikan dapat terserap dengan sempurna

Penulis: Eko Sutriyanto
zoom-in Pentingnya Gizi Alami untuk Tumbuh Kembang Anak
net
Tumbuh kembang anak 

Dokter spesialis anak dr. Trully Kusumawardhani, SpA juga memaparkan pentingnya asupan gizi yang tepat bagi tumbuh anak.

“Sistem pencernaan kita tersusun dari beberapa lapisan yang membentuk jonjot usus dan apabila dibentangkan ukurannya sangat luas dan sistem pencernaan pada seorang anak merupakan jendela yang menghubungkan bagian dalam tubuh dengan dunia luar. Hal tersebut dikarenakan tubuh kita menyerap berbagai zat gizi dari asupan sehari-hari yang dipakai untuk pertumbuhan.”

Sistem pencernaan yang baik berfungsi untuk membentuk sistem imun yang kuat.

“Apabila anak mengonsumsi asupan sehari-hari dengan kandungan gizi yang sesuai dengan kebutuhan, baik sumber makanan dan minuman alami atau dengan pemrosesan yang tepat," katanaya.

Berbagai masalah pencernaan yang terjadi pada anak sesungguhnya dapat mengganggu tumbuh kembang anak kini dan anak tidak akan mencapai kemampuan optimal sesuai dengan potensi genetiknya.

Berbagai penyakit infeksi seperti diare atau infeksi saluran pernapasan merupakan akibat dari kurang baik atau sehatnya sistem pencernaan seorang anak yang jika tidak segera dikoreksi, dikhawatirkan akan menghambat pertumbuhan fisik dan perkembangannya baik dalam melakukan aktifitas sehari-hari di sekolah atau di rumah.

“Sayang sekali bila Si Kecil tidak bisa berprestasi di sekolah dan di lingkungannya karena terhambat tumbuh kembangnya dikarenakan sering sakit dan rentan terhadap infeksi karena saluran cernanya tidak sehat,” kata Trully.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas