Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Ih Sebel! Diet Sudah, Berat Badan Juga Berkurang, Tapi Pipi Gak Tirus Sih? Yuk Atasi dengan Tips Ini

Sebal dengan pipi yang tak kunjung tirus padahal kita sudah diet dan berat badan kita berkurang?

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ih Sebel! Diet Sudah, Berat Badan Juga Berkurang, Tapi Pipi Gak Tirus Sih? Yuk Atasi dengan Tips Ini
net
Ilustrasi pipi tembam 

TRIBUNNEWS.COM - Sebal dengan pipi yang tak kunjung tirus padahal kita sudah diet dan berat badan kita berkurang?

Jangan khawatir, sama seperti bagian tubuh lain seperti perut atau paha, kita bisa membuat pipi kita mengecil dan lebih tirus daripada sebelumnya.

Penasaran seperti apa caranya?

Simak tipsnya berikut.

Olahraga Wajah

senma wajah

Cara yang paling efektif untuk mengurangi lemak dan menguruskan tubuh kita adalah dengan berolahraga, termasuk untuk pipi.

Senam wajah adalah solusi untuk mengecilkan pipi tembem karena bisa mengencangkan otot di wajah.

Berita Rekomendasi

Caranya, posisikan mulut tersenyum lalu majukan mulut, kemudian ulangi berkali-kali.

Baca: Penasaran, Dietnya Seperti Apa? Kok Bisa Turunkan Bobot Tubuh Hingga 17 Kg, Ternyata Sederhana

Setelah itu, buat gerakan seperti mengunyah permen karet.

Lakukan kegiatan ini secara rutin setiap pagi dan malam hari.

Minum Air Putih

Ilustrasi.
Ilustrasi. (Thinkstockphotos)

Apabila tubuh mengalami dehidrasi, maka tubuh akan menahan air sehingga menyebabkan pipi terlihat lebih tembam.

Sebaiknya, selalu konsumsi air putih setidaknya enam hingga delapan gelas setiap harinya untuk menjaga mineral yang cukup di dalam tubuh.

Selain itu, jangan lupa untuk sering mengonsumsi buah-buahan dan sayuran yang memiliki kandungan air yang tinggi agar tubuh tidak mengalami dehidrasi.

Turunkan Berat Badan

Bagi yang memiliki kelebihan berat badan, maka akan memiliki pipi yang tembam pula.

Segera terapkan pola hidup yang sehat serta diet yang benar agar berat badan terkontrol dan ideal.(*)

Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas