Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Sembilan Kesalahan Tidur yang Wajib Anda Ketahui dan Hindari

Sebaiknya jangan mematikan alarm, lalu tidur kembali. Kita lebih baik bangun tidur saat itu juga ketika alarm berbunyi.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Sembilan Kesalahan Tidur yang Wajib Anda Ketahui dan Hindari
IST/NOVA
Ilustrasi tidur 

Sebaiknya jangan minum kopi setelah jam 12 siang. Sebab, kafein dalam kopi menstimulasi tubuh untuk terbangun 12 jam setelah meminumnya.

Baca: Penyanyi Andien Berbagi Pengalaman Saat Hadapi Tumor Payudara di Usia Remaja

Selain itu, hindari pula teh hijau atau teh pekat saat sore hari karena kandungan kafeinnya yang tinggi.

5. Stres dan Pikiran Negatif

Stres merupakan alasan besar yang menyebabkan banyak orang kesulitan tidur.

Saat stres, tubuh memproduksi hormon kortisol yang membuat kita kesulitan tidur. Cobalah buat diri kita lebih tenang saat sebelum tidur.

Baca: Roadsahow Pemain Film Koki-koki Cilik Bikin Penontoin Histeris

6. Lampu Terlalu Terang

Tubuh kita bergantung pada 'sinyal tidur' untuk bisa tertidur. Salah satu sinyal itu adalah ruangan yang gelap.

BERITA REKOMENDASI

Lampu yang menyala terang membuat tubuh kita mengira waktu itu bukanlah malam hari. Karena itu, lebih baik kita mematikan lampu sebelum tidur.

Baca: Seperti Ini Perasaan Chikita Meidy Setelah Menikah

7. Gula Sebelum Tidur

Memakan cemilan yang manis sebelum tidur rupanya merupakan hal yang buruk. Gula dapat mengganggu zat dalam tubuh kita yang menyebabkan kita terbangun di malam hari.

Kurangi makanan dan minuman manis saat malam hari. Bila lapar, carilah snack yang mengandung protein.

8. Alkohol Sebelum Tidur


Memang alkohol mengandung zat sedatif yang menyebabkan orang tidur lebih cepat.

Tapi kenyataannya, alkohol dapat menganggu separuh tidur malam kita yang menyebabkan kita kerap terbangun.

Akhirnya, kita bisa kelelahan di pagi hari.

9. TV di Kamar Tidur

Ternyata, kita tidak disarankan untuk meletakkan televisi di kamar tidur. Kamar tidur sebaiknya hanya digunakan untuk tidur atau bercinta dengan pasangan.

Sebab, TV juga bisa menganggu ritme tidur kita.

Sumber: LifeHack

Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas