3 Minuman Ini Dipercaya Bisa Cegah Kanker, Termasuk Kopi yang Dicampur Minyak Kelapa
Cara terbaik untuk mencegah kanker adalah adalah dengan mengubah kebiasaan makan dan gaya hidup.
Editor: Rizky Tyas Febriani
TribunTravel.com/ Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Kanker adalah penyakit yang disebabkan oleh gaya hidup yang salah, namun ada beberapa cara mudah untuk mencegah datangnya kanker dalam tubuh kita.
Dilansir TribunTravel dari thealternativedaily.com, ternyata ada cara mudah yang bisa dilakukan secara rutin untuk mencegah kanker hinggap di tubuh kita.
Cara terbaik untuk mencegah kanker adalah adalah dengan mengubah kebiasaan makan dan gaya hidup.
Bisa juga mencoba cara mudah lainnya dengan mengonsumsi tiga jenis minuman pencegah kanker berikut ini.
Kamu bisa mengombinasikan makanan dengan kandungan anti-inflamasi yang kuat secara signifikan agar bisa mengurangi risiko terkena kanker.
Berikut ini ada tiga jenis minuman yang disarankan untuk diminum agar tubuh terhindar dari kanker.
ketiga minuman ini cocok juga untuk jadi sajian pelengkap sarapan kita setiap hari.
1. Jus Kunyit
Kunyit adalah rempah yang cukup terkenal dengan kandungan sifat anti-inflamasi dan pereda nyeri yang cukup kuat.
Jus Kunyit juga memiliki kandungan bahan yang mampu meringankan rasa sakit. memperbaiki pencernaan, menghilangkan racun, dan melawan radikal bebas.