Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Ingin Tetap Langsing Tanpa Lewatkan Makan Malam?

Tidak sedikit orang berhenti makan malam agar berat badannya tidak melonjak.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Ingin Tetap Langsing Tanpa Lewatkan Makan Malam?
IST
Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno menikmati makan malam bersama pendukungnya di Warung Nasi Gandul Pak Sardi di Jalan Panunggulan, Krajan Gajah Mati, Pati, dalam rangkaian safari politiknya di Jawa Tengah, Selasa (29/1/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Tak sedikit orang berhenti makan malam agar berat badannya tidak melonjak. Banyak orang yang percaya ini dan melewatkan makan malam demi berat ideal.

Padahal, melewatkan makan malam justru hanya memicu rasa lapar, asam lambung, mual, dan gangguan tidur.

Dengan kata lain, melewatkan makan malam sama sekali tak membantu kita untuk mendapatkan berat badan ideal.

Ahli gizi dari New Delhi, Nmami Agarwalt, menyarankan kita untuk menghindari makan dalam porsi besar sebelum tidur.

"Ini berguna untuk menghindari refluks gastroesofagus dan penambahan berat badan," ucapnya.

Makan makanan berat dan besar sebelum waktu tidur dapat membuat kita merasa tidak nyaman.

Baca: Beberapa Faktor yang Bikin Anda Gagal Diet

Makan malam dalam porsi besar memiliki efek sama seperti alkohol yang memperlambat kinerja tubuh keesokan harinya.

Berita Rekomendasi

Selain itu, jika menu makanan kita tinggi gula dan lemak dapat membebani sistem pencernaan sehingga tubuh menyimpan lemak terlalu banyak.

Inilah yang menyebabkan kenaikan berat badan dan menyebabkan kualitas tidur terganggu, sehingga membuat kita melambat baik secara fisik maupun mental keesokan harinya.

Baca: Tike Priatnakusumah Diet karena Ucapan Pedas Suami

Porsi

Agarwalt mengatakan, banyak dari kita yang tak tahu bagaimana dan berapa ukuran porsi yang tepat untuk makan malam.

"Setiap makanan butuh waktu untuk dicerna. Ketika makan terlalu malam, proses pencernaan akan menghambat tidur," ucapnya.

Makan mendekati waktu tidur juga membuat kalori disimpan sebagai lemak dalam otot karena kurangnya aktivitas tubuh atau fisik. Inilah yang nantinya mengarah ke kenaikan berat badan.

Oleh karena itu, Agarwalt menyarankan kita untuk makan malam dalam porsi kecil dengan waktu dua jam sebelum tidur.

Kuncinya adalah menjaga keseimbangan yang tepat. Konsumsi  makanan yang ringan, sehat dan dalam porsi kecil pada waktu makan malam.

Cara ini membantu kita untuk tertidur dengan mudah dan membuat kita bangun dengan perasaan segar dan energik keesokan harinya.

Pencernaan juga akan sehat dengan menerapkan cara ini.

Yang lebih membahagiakan, cara ini turut membantu menurunkan berat badan. Kita bisa memilih menu makan malam berupa salad ayam, tumis sayur, sayur kukus, buah, biji-bijian, telur utuh dan roti gandum.(Ariska Putri Anggraini)

Berita ini sudah dimuat di Kompas.com dengan judul "Ingin Langsing? Jangan lewatkan Makan Malam

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas