Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Cerebral Palsy, Penyakit yang Sebabkan Gangguan Gerakan dan Koordinasi Tubuh

Cerebral Palsy dapat menyebabkan gangguan gerak yang terkait dengan refleks abnormal, kecerobohan atau kaku anggota tubuh, postur tidak normal

Editor: fajri digit sholikhawan
zoom-in Cerebral Palsy, Penyakit yang Sebabkan Gangguan Gerakan dan Koordinasi Tubuh
Harian Warta Kota/henry lopulalan
Relawan saat kampanye Peringatan Hari Cerebral Palsy Sedunia di area Hari Bebas Kendaraan Bermotor , Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu (8/10). Peringatan Hari Cerebral Palsy Sedunia yang jatuh pada tanggal 6 Oktober tersebut dimanfaatkan untuk mensosialisasikan dan menggalang kepedulian bagi penyandang Cerebral Palsy. (Warta Kota/Henry Lopulalan) 

TRIBUNNEWS.COM - Cerebral Palsy adalah penyakit yang menyebabkan gangguan pada gerakan dan koordinasi tubuh.

Penyakit Cerebral Palsy disebabkan oleh gangguan perkembangan otak, yang biasanya terjadi saat anak masih dalam kandungan.

Biasanya, gangguan perkembangan otak ini terjadi ketika proses persalinan atau dua tahun pertama setelah kelahiran.

Selain itu, kelainan Cerebral Palsy banyak terjadi pada anak ketika masa balita, khususnya pada usia 2-3 tahun.

Cerebral Palsy dapat menyebabkan gangguan gerak yang terkait dengan refleks abnormal, kecerobohan atau kaku anggota tubuh, postur tidak normal, gerakan yang tidak disengaja, berjalan tidak stabil, dan lain-lain.

Kondisi tersebut dapat terjadi apabila otak berkembang secara tidak normal atau mengalami kerusakan pada sebelum (prenatal), selama (perinatal), atau bahkan sesaat setelah lahir (neonatal).

TONTON VIDEO DAN BACA BERITA SELENGKAPNYA >>

BERITA TERKAIT
Sumber: TribunnewsWiki
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas