Sederet Makanan dan Minuman untuk Mengurangi Asam Urat dalam Tubuh Anda dan Mencegah Batu Ginjal
Ada beberapa makanan yang bisa membantu mengurangi asam urat dalam tubuh dan mencegah batu ginjal.
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Ada beberapa makanan yang bisa membantu mengurangi asam urat dalam tubuh dan mencegah batu ginjal.
Asam urat diproduksi dari kerusakan alami sel-sel tubuh dan dari makanan yang Anda makan.
Sebagian besar asam urat disaring oleh ginjal dan keluar dari tubuh melalui urin.
Sebagian juga dihilangkan dari tubuh melalui tinja.
Namun, jika terlalu banyak asam urat diproduksi atau jika ginjal tidak dapat mengeluarkannya dari darah secara normal, maka tingkat asam urat dalam darah meningkat.
Akibatnya, kristal padat terbentuk di dalam sendi.
Hal itu kemudian menghasilkan kondisi yang menyakitkan yang disebut gout.
Tingginya kadar asam urat juga dapat menyebabkan batu ginjal atau gagal ginjal.
Ada banyak tips diet untuk pasien asam urat tinggi.
Anda perlu mengurangi asupan alkohol, makanan manis dan mengurangi makanan kaya purin seperti daging, unggas, makanan laut, dan kacang-kacangan.
Berikut adalah daftar beberapa makanan dan minuman untuk mengurangi asam urat, mencegah asam urat dan batu ginjal, yang dikutip Tribunnews dari Boldsky:
Air
Air adalah sumber kehidupan.
Air memiliki kemampuan untuk mengeluarkan racun dari tubuh, termasuk asam urat berlebih.