Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Tak Hanya Nikmat, Ini Manfaat Kesehatan Makan Bersama Satu Wadah di Atas Daun Pisang

Sudah pernah makan bersama disatu wadah di atas daun pisang? Bagi yang belum rugi. Ada manfaat kesehatan juga lo.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tak Hanya Nikmat, Ini Manfaat Kesehatan Makan Bersama Satu Wadah di Atas Daun Pisang
Arsip Dapur Neng Epoy
Makan bersama di atas daun pisang 

TRIBUNNEWS.COM –Sudah pernah makan bersama disatu wadah di atas daun pisang?

Bagi yang belum rugi.

Kenapa? Makan bersama di atas daun pisang adalah acara makan ternikmat yang pernah ada di atas dunia ini.

Bagaimana tidak, dengan makan bersama di atas daun pisang, kita duduk sejajar, hingga tidak ada sekat sosial, ekonomi, yang misahkan antara si A dan si B, juga si C.

Selain itu makan bersama di atas daun pisang seperti ini seru. Apalagi jika melibatkan anak-anak.

Untuk kesehatannya, jangan khawatir, justru punya banyak manfaat kesehatan.

Mau tahu? Salah satunya adalah antioksidan.

Berita Rekomendasi

Ya, antioksidan yang bertugas melawan radikal bebas di dalam tubuh.

Sebelum lebih jauh membahasnya, alangkah baiknya kita lihat dulu jika acara makan bersama di atas daun pisang ini sudah dilakukan sejak lama oleh nenek moyang kita.

Makan di atas daun pisang bersama-sama, banyak dilakukan di Jawa Barat, Jawa Tengah, juga Jawa Timur, Sumatera, Sulawesi dan propinsi lainnya.

Baca: 4 Manfaat Kentang Ungu bagi Kesehatan, Mengatur Tekanan Darah hingga Cegah Sembelit

Baca: Gadis Ini Membungkus Bayi yang Dilahirkan dengan Daun Pisang, Lalu Dibuang dan Ditemukan Bapaknya

Makan bersama di atas daun pisang ini, kita makan menggunakan tangan, tidak ada sendok di sini.

Sebagai piringnya, digunakan lembaran daun pisang di tepian yang kosong.

Setelah nasi dan lauk pauknya ditaruh di “piring” masing-masing, maka tangan-tanganlah yang kemudian berfungsi sebagai sendok. Mengantarkan makanan ke mulut.

Di daerah tapal kuda di ujung timur Pulau Jawa pun ada tradisi seperti itu.

Halaman
123
Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas