Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Kesehatan

Menkes: 3 WNI di Wuhan yang Batal Pulang ke Indonesia karena Tidak Lolos Screening Kesehatan

tiga WNI yang batal pulang ke tanah air karena sakit dan itu tidak sesuai dengan standar organisasi kesehatan dunia

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Sanusi
zoom-in Menkes: 3 WNI di Wuhan yang Batal Pulang ke Indonesia karena Tidak Lolos Screening Kesehatan
Chaerul Umam
Komisi IX DPR Rapat Bersama Menkes Bahas Pencegahan Virus Corona 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri kesehatan Terawan Agus Putranto menjelaskan gagal pulangnya tujuh Warga Negara Indonesia (WNI) ke Indonesia dari Wuhan, China.

Ia menyatakan tiga WNI yang batal pulang ke tanah air karena sakit dan itu tidak sesuai dengan standar organisasi kesehatan dunia (WHO).

Sehingga ketiga WNI tersebut tak boleh diberangkatkan.

Hal itu dikatakannya dalam rapat kerja bersama Komisi IX DPR, Senin (3/2/2020).

Baca: Viral Video Pembangunan Rumah Sakit Khusus Virus Corona, Kapasitas 1000 Pasien Selesai Dalam 8 Hari

Baca: Timor Leste Minta Izin 17 Warganya yang Dievakuasi dari China Agar Dikarantina di Bali

Baca: CEK FAKTA Soal Kabar Virus Corona Menular dari Mata, Hoax atau Tidak?

"Tiga WNI tidak lolos screening dari pemerintah China, intinya yang sakit tidak boleh berangkat. Mau sakit apapun tidak boleh diberangkatkan. Mau ibaratnya sakit mata itu tidak boleh, karena itu ketentuan dari WHO," ujar Terawan di Ruang Rapat Komisi IX DPR, Senayan, Jakarta.

Terawan melanjutkan, empat WNI sisanya itu menolak dievakuasi.

Ia mengungkapkan keempat WNI tersebut telah merasa nyaman di Wuhan.

Berita Rekomendasi

"Declare dari Cina, 238 WNI semua dinyatakan sehat, dari 245 data yang sebenarnya awalnya ada. 4 orang mengundurkan diri karena merasa nyaman di Wuhan, Hubei, dan mereka menyampaikan surat pernyataan," ujar Terawan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas