Tidak Hanya Merokok, Perilaku Ini Berisiko Timbulkan Kanker Paru
Perilaku tidak sehat yakni merokok, mengonsumi alkohol, makan masih menjadi penyebab utama terjangkit kanker paru.
Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Perilaku tidak sehat yakni merokok, mengonsumi alkohol, makan masih menjadi penyebab utama terjangkit kanker paru.
Ketua Umum Yayasan Kanker Indonesia (YKI) pusat, Prof. Dr. dr. Aru Sudoyo menyebutkan gaya hidup tidak sehat itu bahkan 95 persen menjadi penyebab kanker.
“Salah satu penyebab utamanya adalah gaya hidup yang merupakan penyebab 90 hingga 95 persen dari kanker termasuk pola makan tidak sehat, rokok, alkohol,” ucap dr. Aru di Jakarta Pusat, Rabu (5/2/2020).
Dr. Aru menjelaskan rokok memang mudah menyebabkan kanker karena mengonsumsinya dengan cara dihirup sehingga mudah merusak paru-paru.
Baca: Marahi Hotman Paris, Marshanda Terkejut saat Dengar Pengakuan Sang Pengacara : Itu Enggak Benar !
Baca: Bayi di China Tercatat Menjadi yang Termuda Didiagnosis dengan Virus Corona
“Kita banyak merokok nah rokok kan kita hirup ke dalam tubuh,“ ucap dr. Aru.
Kemudian risiko lainnya adalah faktor keturunan atau genetik, tapi itu presentasinya sangat kecil dibandingkan gaya hidup yang tidak sehat.
“Ya sisanya tadi faktor keturunan,” ucap dr. Aru.
Dr. Aru juga juga mengingatkan untuk mencegah kanker hindari sesuatu yang mengandung zat karsinogen yang dapat memicu kanker.
Zat karsinogen ini contohnya terdapat pada polusi udara dari asap mesin mobil.
“Artinya sekarang orang bawa mobil tolong jangan panasin mobil di garasi atau dekat rumah terutama kalau ada anak kecil,” kata dr. Aru.
Sementara itu berdasarkan data dari Globocan 2018, presentasi angka kematian kanker paru di Indonesia mencapai 19,3 persen dibandingkan total kematian akibat kanker lainnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.