5 Cara Menyembuhkan Kulit yang Terkena Sengatan Tawon atau Lebah, Secara Alami
Sengatan tawon atau lebah menimbulkan rasa sakit dan panas, karena tawon meninggalkan racun yang menyebabkan rasa sakit, berikut cara antisipasinya.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Tiara Shelavie
- diare
- pusing
- hilang kesadaran
Lalu bagaimana cara menyembuhkan sengatan tawon tersebut?
Dilansir dari healthline.com dan medicalnewstoday, berikut Tribunnews rangkum 5 cara menyembuhkan sengatan tawon:
1. Es
Segera setelah sengatan lebah, cuci area tersebut secara menyeluruh untuk menghilangkan sisa racun lebah.
Lalu, oleskan es untuk mengurangi rasa sakit dan bengkak.
Selalu gunakan kain untuk melindungi kulit dari es, karena es dapat merusak kulit jika disentuhnya secara langsung.
Ulangi cara tersebut beberapa kali sesuai kebutuhan dan lakukan selama beberapa menit.
2. Madu
Madu memiliki banyak khasiat bermanfaat yang berguna untuk mengobati berbagai luka.
Madu mengandung senyawa yang memerangi peradangan , sehingga dapat membantu mengurangi pembengkakan.
Agen antibakteri alami dalam madu juga dapat membantu mencegah infeksi dan mempercepat penyembuhan.