Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Ini 5 Kebiasaan Buruk yang Menyebabkan Mata Rusak dan Solusi Pencegahannya

Berikut lima kebiasaan yang dapat merusak mata serta solusi mudah untuk membuat mata lebih sehat, segar, dan cantik, termasuk merawatnya dari dalam.

zoom-in Ini 5 Kebiasaan Buruk yang Menyebabkan Mata Rusak dan Solusi Pencegahannya
Shutterstock
Cara merawat kesehatan mata dari dalam dengan mengikuti program Realfood Bright Sight 12 Hari. 

TRIBUNNEWS.COM - Mata adalah salah satu organ penting yang mutlak dijaga kesehatannya. Sayangnya, banyak kebiasaan sepele yang dapat merusak mata dan kerap dilakukan tanpa kita sadari.

Maka itu, selain fokus menjaga imunitas tubuh, ingat juga untuk tetap merawat kesehatan mata, apalagi ketika kamu sering beraktivitas di depan layar ketika di rumah.

Berikut lima kebiasaan yang dapat merusak mata serta solusi mudah untuk membuat mata lebih sehat, segar, dan cantik.

1) Sering mengucek mata

Terlalu sering mengucek mata, terlebih jika terlalu keras, dapat membuat kedua mata indahmu dalam bahaya! Mengutip Kompas, Anupama B. Horne, dokter spesialis mata di Pusat Mata Duke menyatakan, terlalu sering menggosok mata dapat menyebabkan debu, bulu mata, atau partikel asing di dekat permukaan mata menggores kornea.

Selain itu, sering mengucek mata juga dapat merusak pembuluh darah di bagian putih mata.

Solusi: Mengutip Clear Infinity Eye Care, dokter mata menyarankan untuk mencuci mata dengan air mengalir setiap kali kamu tergoda untuk mengucek mata. Jika memiliki mata kering, teteskan obat mata agar mata jadi lebih segar.

Berita Rekomendasi

2) Membaca sambil tidur

Melansir Kompas, dr. Florentina R. Wahjuni dalam buku yang berjudul Buku Kontroversi 1010 Mitos Kesehatan (2012), membaca buku sambil rebahan menyebabkan jarak baca yang cenderung terlalu dekat, sehingga berpotensi memicu gangguan rabun jauh.

Solusi: Baca buku sambil rebahan memang nikmat untuk melepas penat. Namun, agar mata tetap sehat, disarankan membaca sambil duduk agar kamu dapat menjaga jarak pandangan dan tulisan yang ideal. Jarak yang ideal antara mata dan tulisan sebesar 25 - 30 cm.

3) Menatap layar elektronik terlalu lama

Mengutip Alodokter, melihat layar terlalu lama dapat membuatmu terjangkit Computer Vision Syndrome, sekumpulan gejala yang membuat mata lelah, pegal, penglihatan kabur, atau ganda, mata merah, hingga terasa panas.

Solusi: Melansir Clear Infinite Eye Care, dokter mata menyarankan, selama 20 menit alihkanlah pandangan mata sejauh 20 kaki (6 meter) selama 20 detik atau lebih untuk mengurangi ketegangan pada mata. Selain itu, istirahatkan kedua mata dengan menjauhkan pandangan dari layar gadget sedikitnya satu jam sebelum tidur.

Untuk mendukung kesehatan mata dari dalam, kamu juga bisa merawat secara sempurna dengan mengikuti Program 12 Hari Realfood Bright Sight.

Program Realfood Bright Sight 12 Hari diformulasi khusus untuk membantu menutrisi mata dan mencegah berbagai masalah mata, termasuk mata lelah. Program sehat Realfood Bright Sight ini salah satunya mengandung sarang burung walet yang diperkaya dengan vitamin A,E, dan B2.

Fit with Realfood merupakan program sehat yang berbahan dasar sarang burung walet pertama di Indonesia yang diproduksi dan dikemas secara steril dan modern sesuai dengan standar ISO 22000, tersertifikasi halal, dan lolos uji BPOM.

Bagaimana Program Realfood Bright Sight 12 Hari dapat menjaga kesehatan mata kamu?

Vitamin A di dalam Program Realfood Bright Sight 12 Hari dapat membantu kerusakan sel retina dan lensa mata, vitamin B2 membantu mencegah resiko mata katarak, kandungan zinc untuk menjaga kesehatan retina, serta vitamin E yang berperan sebagai antioksidan yang membantu mata tetap basah, segar, dan cantik.

Semua kandungan di atas berperan dalam membantu mencegah radang mata, mata merah, gatal, dan kering, membantu mencegah kerusakan retina dan lensa mata, membantu menurunkan risiko katarak,  membuat mata tetap basah, serta meningkatkan imunitas tubuh.

Tak hanya membantu membuat mata lebih sehat dan segar, Program Realfood Bright Sight 12 Hari juga mengandung Epidermal Growth Factor (EGF) dan asam sialat yang dapat membantu menghambat proses penuaan dini, serta juga menjaga kesehatan lambung.

Jika kamu ingin senantiasa memiliki indera penglihatan yang sehat dan cantik, yuk rawat dari dalam mulai sekarang! Konsumsi Program Realfood Bright Sight 12 hari secara rutin saat perut kosong, agar penyerapan zat aktifnya lebih maksimal, yakni 1 jam sebelum sarapan atau 3 jam setelah makan malam

Lebih dari sekadar sarang burung walet, Realfood telah diteliti oleh para ahli melalui ribuan kali uji coba serta diperkaya kandungan lainnya yang dirancang sesuai kebutuhan. Selain Realfood Bright Sight, terdapat 9 varian program sehat Realfood lainnya, di antaranya adalah Realfood Hair Power, Realfood Stay Fit, Realfood Forever Young, Realfood Forever Young+, Realfood Wonder Mom, Realfood Royal Wellness, Realfood Pure Wellness, Realfood Ever Glow, dan Ever Glow+ yang telah  disupervisi oleh ahli gizi dan nutrisi yang berpengalaman.

Perjalan hidup yang lebih sehat dapat dimulai dengan menjaga asupan yang bergizi, rutin berolahraga, dan melalui program sehat 12 hari Realfood yang dapat diikuti sesuai kebutuhan.

4) Tidak tidur cukup

Melansir Sleep Education, kurang tidur dapat membuat mata merah, kering, sering berkedut, dan kabur. Selain itu, tentu kamu tak mau memelihara lingkar mata hitam di bawah mata cantikmu, bukan?

Solusi: Yuk, mulai memperbaiki kualitas tidurmu. Menurut Healthline, agar kamu tak susah tidur,  ada beberapa hal yang bisa dilakukan seperti mengurangi konsumsi alkohol dan kafein, mengurangi stres,  membuat jadwal tidur, melakukan meditasi sebelum tidur, rajin beraktivitas fisik, dan kurangi pemakaian gadget sebelum tidur.

5) Sisa makeup yang terbawa tidur

Melansir Healthline, makeup di sekitar mata dapat memancing kotoran masuk ke dalam mata saat tidur. Hal ini dapat meningkatkan risiko infeksi mata atau reaksi alergi. Maskara dan eyeliner yang tertinggal dapat memblokir kelenjar air mata dan membuat mata bengkak dan iritasi.

Solusi: Jangan lupa menghapus makeup dengan makeup remover sampai bersih sebelum tidur. Taruhlah makeup remover di dekat meja tempat tidur agar kamu selalu mengingatnya sebelum tidur.

Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas