Rekomendasi 3 Menu untuk Sarapan, Makan Siang dan Makan Malam yang Sehat, Bergizi serta Mudah Diolah
Rekomendasi 3 menu sarapan hingga makan malam yang sehat serta mudah diolah
Penulis: Faishal Arkan
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Sarapan merupakan hal yang penting untuk dilakukan seseorang sebelum memulai aktivitas.
Selain itu, makan siang dan malam pun tidak kalah pentingnya.
Karena dengan makan siang dan malam, energi tubuh akan terisi kembali setelah melakukan aktivitas.
Manfaat lain dari makan siang dan malam yakni untuk mencukupi gizi dalam tubuh.
Diharapkan, masyarakat mampu rutin sarapan hingga makan siang dengan mengonsumsi menu yang kaya akan gizi.
Pola makan yang tepat dan makanan bergizi dapat membantu mencapai berat badan ideal dan mengurangi risiko penyakit kronis seperti diabetes, kardiovaskular, dan jenis kanker lainnya.
Baca juga: 10 Tips Menurunkan Berat Badan: Menghitung Kalori hingga Konsumsi Telur untuk Sarapan

Baca juga: 6 Jenis Makanan dan Minuman yang Dapat Merusak Kesehatan Kulit, Ada Kopi dan Nasi Putih
Dikutip dari Healthline, berikut tiga rekomendasi menu sarapan, makan siang, dan makan malam yang mudah dan sehat, di antaranya:
Sarapan
1. Oat
Oat adalah pilihan sarapan yang mudah, dan tidak memerlukan waktu yang lama.
Selain itu, oat dibuat dengan bahan-bahan dasar yang tidak akan merusak tubuh.
Oat juga merupakan sumber serat yang baik, yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan mengurangi risiko penyakit jantung.
2. Roti panggang alpukat
Roti panggang alpukat bisa menjadi sarapan bergizi, karena alpukat adalah sumber lemak sehat yang baik dan sangat mengenyangkan.
Mulai dengan roti yang mengandung 100% gandum utuh, atau gandum hitam.