Mengenal Tanaman Eucalyptus, Lengkap dengan Manfaatnya bagi Kesehatan
Berikut penjelasan mengenai tanaman Eucalyptus lengkap dengan manfaatnya bagi kesehatan.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Inza Maliana
TRIBUNNEWS.COM - Berikut penjelasan mengenai tanaman Eucalyptus, lengkap dengan manfaatnya bagi kesehatan.
Pohon Eucalyptus merupakan pohon yang berasal dari Benua Australia.
Bentuk dari pohon Eucalyptus adalah tinggi dan lurus, dikutip dari tamankita.tangerangkota.go.id.
Baca juga: Mukjizat, Jasad Eril Masih Utuh Lengkap Tidak Kurang Satu Apapun, Wangi Seperti Daun Eucalyptus
Pohon ini memiliki sifat yang tidak tahan terhadap cuaca dingin.
Sehingga pohon ini hanya bisa tumbuh di daerah-daerah subtropis dan tropis.
Selain itu, pohon Eucalyptus juga memiliki sifat yang mudah terbakar.
Baca juga: Manfaat Eucalyptus, Bahan Pokok Kalung Antivirus Corona: Redakan Batuk hingga Cegah Gigitan Nyamuk
Akan tetapi, jika terjadi kebakaran hutan, pohon ini justru dapat berkembang lebih banyak lagi dengan tumbuhnya bibit-bibit baru disekitarnya.
Pelu diketahui, tanaman ini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, mulai dari akar, batang hingga daunnya.
Lalu apa saja manfaat tanaman Eucalyptus bagi Kesehatan?
Baca juga: 9 Manfaat Eucalyptus, Bahan Pokok Kalung Antivirus Corona: Redakan Batuk - Kontrol Gula Darah
Baca juga: 7 Manfaat Kesehatan Eucalyptus, Bahan yang Digunakan sebagai Antivirus Corona oleh Kementan
Manfaat Tanaman Eucalyptus bagi Kesehatan
Berikut manfaat tanaman Eucalyptus bagi kesehatan yang dikutip dari Healthline.com:
1. Kaya Akan Antioksidan
Daun Eucalyptus dapat dkeringkan lalu dibuat menjadi teh.
Pilih teh yang berlabel “eucalyptus leaves tea" dan hindari menambahkan minyak esensial kayu putih ke dalam teh.