Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Data Terbaru Kemenkes : Ada 269 Kasus Gangguan Ginjal Akut dari 27 Provinsi

Data terbaru Kementerian Kesehatan mencatat, ada 269 kasus gangguan ginjal akut misterius per Rabu (26/10/2022) dari 27 provinsi.

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Data Terbaru Kemenkes : Ada 269 Kasus Gangguan Ginjal Akut dari 27 Provinsi
iStockphoto
Pedoman penanganan gangguan ginjal akut.Data terbaru Kementerian Kesehatan mencatat, ada 269 kasus gangguan ginjal akut misterius per Rabu (26/10/2022) dari 27 provinsi. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Data terbaru Kementerian Kesehatan mencatat, ada 269 kasus gangguan ginjal akut misterius per Rabu (26/10/2022) dari 27 provinsi.

"Kemenkes menyampaikan kembali update gangguan ginjal akut progresif atipikal pada anak. Pada 26 Oktober, tercatat ada 269 kasus,"ungkap dr Syahril pada konferensi pers virtual, Kamis (27/10/2022).

Baca juga: Banyak Temuan Kasus Gagal Ginjal Akut, Mantan Menkes Siti Fadilah Kita Kebobolan!

Sedangkan pasien yang sedang dirawat ada 73 kasus, jumlah pasien yang meninggal mencapai 157 kasus atau 58 persen.

Lalu pasien yang sembuh ada sebanyak 39 kasus.

Lebih lanjut Juru Bicara Kementerian Kesehatan dr Muhammad Syahril, Sp P MPH menjelaskan jika memang ada penambahan 18 kasus sejak 24 Oktober 2022 terakhir.

Baca juga: Demam Diberi Obat Sirup Lalu Diduga Usus Buntu, Ternyata Bocah di Cilincing Gagal Ginjal Akut

Namun, dari 18 kasus tersebut, sebanyak 15 pasien adalah kasus lama yang baru dilaporkan.

Berita Rekomendasi

"Kasus baru setelah 24 Oktober, atau sejak Surat Edaran Kemenkes melarang obat hanya 3 kasus. Sementara 15 adalah kasus baru dilaporkan terjadi akhir september awal-pertengahan oktober," paparnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas