Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Kesehatan

Dampak Stunting pada Balita dalam Jangka Pendek dan Panjang

Inilah dampak stunting pada balita dalam jangka pendek dan panjang. Stunting bisa mempengaruhi masa depan si kecil.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Dampak Stunting pada Balita dalam Jangka Pendek dan Panjang
Freepik
Ilustrasi - Inilah dampak stunting pada balita dalam jangka pendek dan panjang. Stunting bisa mempengaruhi masa depan si kecil. 

- Meningkatnya risiko obesitas dan penyakit lainnya

Dampak stunting lain saat dewasa adalah anak lebih rentan mengalami penyakit tidak menular.

Penyakit tidak menular tersebut bisa berupa diabetes, obesitas, penyakit jantung, kanker, dan hipertensi.

Hal ini disebabkan karena kebutuhan zat gizi mikro dan makro dalam tubuh tidak terpenuhi secara maksimal.

Alahsil pembentukan fungsi sel tubuh dan lainnya tidak sempurna.

- Prestasi belajar pada masa sekolah tidak optimal

Ilustrasi belajar online
Ilustrasi belajar online (istimewa)

Lantaran pertumbuhan otak yang terganggu, maka prestasi belajar anak stunting pada masa sekolah juga tidak optimal.

Berita Rekomendasi

Berdasarkan sebuah jurnal, anak-anak dengan stunting memiliki peringkat rata-rata yang lebih rendah secara
signifikan dibandingkan dengan anak-anak dengan tinggi normal.

Selain itu, anak-anak dengan stunting yang parah memiliki peringkat rata-rata yang lebih rendah dibandingkan dengan anak-anak dengan tinggi badan normal.

Penelitian lain juga menunjukkan, anak yang berperawakan pendek memiliki fokus dan tingkat konsentrasi yang lebih rendah sehingga bisa memengaruhi prestasinya di sekolah.

- Produktivitas kerja rendah

Stunting juga berdampak terhadap produktivitas dan performa kerja ketika anak menjadi dewasa.

Ditemukan, orang dewasa dengan tubuh pendek memiliki performa dan produktivitas kerja yang lebih rendah.

Hal ini kemudian menyebabkan penghasilan ekonomi mereka lebih rendah.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas