Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Tips Merawat Kulit Berminyak Menurut Dokter Kecantikan, Terapkan 5 Hal Ini Agar Terhindar Jerawat

Ketika minyak terlalu berlebihan produksinya, kemudian bercampur dengan sel kulit mati, debu, dan kotoran lainnya dapat sebabkan masalah kulit.

Penulis: Irma Rahmasari
zoom-in Tips Merawat Kulit Berminyak Menurut Dokter Kecantikan, Terapkan 5 Hal Ini Agar Terhindar Jerawat
freepik.com
Ilustrasi perawatan kulit berminyak, berikut simak tips dari dr Amelica Oksariani, M Biomed (AAM) mengenai cara merawat kulit yang berminyak supaya tidak timbul jerawat 

TRIBUNNEWS.COM, KESEHATAN - Dokter Kecantikan, dr Amelica Oksariani, M Biomed (AAM) bagikan tips untuk merawat kulit yang berminyak agar terhindar dari permasalahan jerawat.

Kulit berminyak merupakan kondisi ketika kelenjar sebasea pada kulit menghasilkan terlalu banyak sebum.

Sebum sendiri merupakan minyak alami yang berfungsi untuk melapisi kulit dan rambut. Produksi sebum berlebih dapat membuat kulit terlihat mengkilap dan berkilau.

dr Amelica Oksariani menyebutkan, minyak pada kulit sebenarnya berfungsi sebagai moisturizer alami atau sebagai pelumas pada kulit yang dapat melembapkan kulit.

Namun, ketika minyak tersebut terlalu berlebihan produksinya dan kemudian bercampur dengan sel kulit mati, debu, sisa make up, dan kotoran lainnya dapat menyebabkan masalah pada kulit.

Baca juga: Sering Nyeri Menstruasi? Berikut dr Zaidul Akbar Bagikan Tips untuk Mengatasinya

Masalah yang kerap timbul akibat pencampuran minyak di kulit wajah dengan hal-hal tersebut ialah terjadinya penyumbatan pada pori-pori yang akhinya timbulnya komedo dan jerawat.

Berita Rekomendasi

Hal tersebut disampaikan Dokter Kecantikan, dr Amelica Oksariani, M Biomed (AAM) yang dilansir TribunHealth dalam tayangan YouTube Tribun Lampung News Video.

Menurut penjelasan dr Amelica Oksariani, aktivitas bakteri penyebab jerawat sangat menyukai hal-hal yang kotor dan menyukai sumbatan.

Ketika pori-pori terjadi sumbatan, bakteri akan langsung masuk ke dalam pori-pori yang akhirnya menyebabkan timbulnya jerawat.

Untuk mencegah terjadinya jerawat akibat kulit berminyak yang bercampur dengan kotoran, dr Amelica Oksariani bagikan beberapa tips untuk merawat kulit berminyak seperti berikut.

1. Rajin cuci wajah dengan sabun

Iustrasi mencuci wajah dengan sabun untuk merawat kulit berminyak
Iustrasi mencuci wajah dengan sabun untuk merawat kulit berminyak (sheknows.com)

dr Amelica Oksariani imbau untuk rajin membersihkan wajah atau mencuci wajah dengan menggunakan sabun wajah yang sesuai dengan jenis kulit.

Meskipun diimbau gunakan sabun wajah, namun penggunaan sabun wajah tersebut hanya boleh digunakan dua kali dalam sehari.

Pasalnya, jika mencuci dengan sabun terlalu sering dan berusaha untuk menghilangkan minyak di wajah, minyak tersebut justru akan bertambah lebih banyak.

"Jika minyak pada kulit wajah dihilangkan, otak akan memberikan sinyal kepada kelenjar sebum yang akhirnya kelenjar sebum akan memproduksi minyak lebih banyak lagi," terang dr Amelica Oksariani.

"Pilihlah sabun yang non-comedogenic, misalnya yang memiliki ingredients asam salisilat, glycolic acid, benzoil peroksida, atau tea tree oil yang dapat mengurangi minyak," lanjutnya.

Baca juga: 9 Cara Mudah Hilangkan Flek Hitam di Wajah, Gunakan Masker Madu hingga Chemical Peeling

2. Gunakan moisturizer

Ilustrasi penggunaan moisturizer untuk merawat kulit berminyak
Ilustrasi penggunaan moisturizer untuk merawat kulit berminyak (Freepik.com)

Moisturizer tak hanya dibutuhkan bagi pemilik kulit kering saja, namun pemilik kulit berminyak juga membutuhkan moisturizer.

Banyak orang dengan kulit berminyak yang enggan menggunakan moisturizer karena dianggap dapat memperbanyak produksi minyak.

Namun, tidak selalu seperti ini, dr Amelica Oksariani menuturkan, kulit berminyak juga membutuhkan hidrasi supaya tidak terjadi penuaan dini.

dr Amelica Oksariani imbau bagi pemilik kulit berminyak untuk memilih moisturizer dengan kandungan niacinamide.

Baca juga: Sederet Tips Memilih Sunscreen yang Tepat Menurut Dokter Kulit, Salah Satunya Hindari Paraben

3. Gunakan sunscreen

Ilustrasi penggunaan sunscreen untuk merawat kulit yang berminyak
Ilustrasi penggunaan sunscreen untuk merawat kulit yang berminyak ()

Penggunaan sunscreen adalah hal terpenting dalam menggunakan rangkaian skincare, karena sunscreen dapat melindungi kulit wajah dari paparan sinar UVA dan UVB yang dapat merusak kulit.

dr Amelica Oksariani menyarankan untuk memilih jenis sunscreen yang water base atau berbahan dasar air untuk pemilik kulit berminyak.

"Pilihlah sunscreen yang ada kandungan water atau air pada saat membeli sunscreen."

"Jangan memilih sunscreen dengan kandungan oil base atau berbahan dasar minyak."

"Selain itu, pilhlah sunscreen yang bersifat non-comedogenic atau tidak menimbulkan komedo," jelas dr Amelica Oksariani.

Baca juga: 6 Tips Turunkan Berat Badan dengan Mudah, Rutin Olahraga hingga Perbanyak Makan Sayur

4. Eksfoliasi

Agar minyak di wajah tidak menambah masalah pada kulit wajah, dr Amelica Oksariani sarankan untuk melakukan eksfoliasi.

Eksfoliasi merupakan perawatan untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan debu kotoran yang menempel di permukaan kulit.

Eksfoliasi mampu membuat kulit wajah menjadi lebih bersih dan cerah apabila dilakukan dengan tepat dan rutin.

dr Amelica Oksariani imbau untuk melakukan ekfoliasi sebanyak dua kali dalam satu bulan.

Baca juga: Hilangkan Stres yang Melanda dengan Menerapkan 7 Tips Berikut, Salah Satunya Mendengarkan Musik

5. Terapkan pola hidup sehat

Selain merawat kulit wajah yang berminyak dengan menggunakan skincare, Anda disarankan untuk menjaga dan mengatur pola hidup sehat.

Menerapkan pola hidup sehat penting untuk dilakukan agar tidak mengalami perubahan hormonal.

Perubahan hormonal sendiri dapat menyebabkan terjadinya produksi minyak menjadi lebih banyak.

Menerapkan pola hidup sehat dapat dilakukan dengan cara mengonsumsi makanan yang sehat seperti sayur dan buah, mengurangi gorengan, mengurangi begadang, mengelola stres, hingga berhenti merokok.

Baca juga: Benarkah Suntik Putih Efektif untuk Mencerahkan Kulit? Begini Tanggapan Praktisi Anti Aging

Penjelasan ini disampaikan oleh Dokter Kecantikan, dr Amelica Oksariani, M Biomed (AAM) dalam tayangan YouTube Tribun Lampung News Video.

Baca berita lain seputar kesehatan di sini

(Tribunnews.com/IR)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas