Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pukul Alat Musik Dol, Menpora Resmi Buka Porwil se-Sumatera di Bengkulu

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali secara resmi membuka Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) se-Sumatera X tahun 2019 di Stadion Semarak

Editor: Content Writer
zoom-in Pukul Alat Musik Dol, Menpora Resmi Buka Porwil se-Sumatera di Bengkulu
Kemenpora
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali secara resmi membuka Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) se-Sumatera X tahun 2019 di Stadion Semarak, Bengkulu, Sabtu (2/11). Pembukaan ditandai dengan pemukulan alat musik dol oleh Menpora bersama Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah dan Wakil Ketua Koni Pusat Suwarno. 

TRIBUNNEWS.COM, BENGKULU - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali secara resmi membuka Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) se-Sumatera X tahun 2019 di Stadion Semarak, Bengkulu, Sabtu (2/11). Pembukaan ditandai dengan pemukulan alat musik dol oleh Menpora bersama Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah dan Wakil Ketua Koni Pusat Suwarno.

Dalam sambutannya, Menpora berharap pelaksanaan pesta olahraga ini bisa berjalan dengan tertib dan lancar. Kemudian, melalui ajang tersebut, Menpora juga ingin akan ada atlet berprestasi ke tingkat nasional dan internasional. “Salam olahraga, pada pelaksanaan Porwil ini semoga berlangsung lancar dan tertib. Semoga bisa menghasilkan prestasi bagi atlet untuk menuju PON. Kunjungan ke Bengkulu ini adalah yang pertama saya di Sumatera,” kata Menpora.

Baca: IOXC 2019, Kemenpora Ingin Pecinta Olahraga Ekstrem Kembangkan Bakat

Lebih lanjut, Menpora menjelaskan, Pemerintah Indonesia tengah menetapkan program pengembangan sumber daya manusia. Olahraga, kata Menpora menjadi salah satunya. “Pemerintah telah menetapkan program pengembangan sumber daya manusia, olahraga adalah salah satunya. Dengan berolahraga olahraga, kita akan bugar, sehat,” ujar Menpora.

Pada kesempatan itu, Menpora juga menyampaikan rasa gembira menyusul berhasilnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021. Dengan terpilihnya Indonesia menjadi tuan rumah, tentunya ini menjadi kabar baik bagi masyarakat, khususnya pecinta sepakbola tanah air.

“Kita sebagai bangsa tentunya bergembira, sudah ditetapkan menjadi tuan rumah Piala Dunia Sepakbola U20 tahun 2021. Ini menjadi kebanggan kita semua. Oleh karena itu, kami meminta dukungan dan serta partisipasi masyarakat Bengkulu, semoga Indonesia bisa menjadi penyelenggara yang baik dan sukses. Semoga juga bisa meraih prestasi,” jelas Menpora.

Sebagai informasi, Porwil 2019 mempertandingkan 11 cabang olahraga. Ke-11 nya yaitu atletik, renang, bulutangkis, biliar, sepakbola, catur, panjat tebing, kempo, bola voli, tinju, dan muaythai. Para kontingen berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik, mengumpulkan sebanyak medali untuk mengharumkan nama provinsi mereka.

Dihadiri ribuan masyarakat, acara pembukaan berlangsung meriah. Menpora tampak menyapa masing-masing kontingen yang melintas di lintasan atletik. Kemudian Menpora melambaikan tangan. Acara kemudian semakin meriah dengan pertunjukan pesta kembang api. Setelahnya, Menpora juga berkesempatan menerima api abadi dari gubernur. Setelahnya, Menpora menyerahkan api abadi tersebut kepada mantan atlet.

Baca: Menpora Harap Olahraga Tradisional Eksis di Kalangan Milenial

Berita Rekomendasi

Sementara itu, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah sangat bersyukur provinsi yang ia pimpin bisa menjadi tuan rumah Porwil. Keinginan sukses menjadi tuan rumah diharap bisa diikuti dengan prestasi untuk tim Bumi Rafflesia itu.

“Dalam kesempatan yang baik ini, sebagai tuan rumah kami menyampaikan ucapan selamat datang untuk seluruh kontingen wilayah Sumatera. Selamat bertanding untuk meraih medali. Tak hanya prestasi, acara ini juga bisa memberi dampak persahabatan dan persaudaraan yang baik. Sekali lagi, selamat bertanding,” ucapnya. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas