Hadiri HUT MNC Grup ke-31, Mensos Juliari Serukan Kepedulian Dunia Usaha Atasi Dampak Pandemi
MNC Grup melalui MNC Perduli menyerahkan bantuan kepada masyarakat melalui Kementerian Sosial.
Editor: Content Writer
TRIBUNNEWS.COM - Menteri Sosial Juliari P. Batubara menyambut positif kontribusi MNC Grup terhadap berbagai agenda pembangunan kesejahteraan sosial. Pemerintah sangat terbuka terhadap inisiatif dan kerja sama dari dunia usaha dan masyarakat khususnya dalam upaya mengatasi dampak pandemi.
"Saya mewakili Pemerintah mengucapkan terima kasih kepada MNC Grup yang telah menunjukkan kepeduliannya meringankan beban masyarakat, terutama masyarakat terdampak pandemi. Semoga di ulang tahun MNC Grup ke-31 semakin berjaya dan juga semakin tinggi kontribusinya terhadap masyarakat, " kata Mensos Juliari dalam sambutannya pada ulang tahun MNC Grup ke-31 di Studio RCTI , Jakarta (07/11/2020).
Dalam kesempatan itu, MNC Grup melalui MNC Perduli menyerahkan bantuan kepada masyarakat melalui Kementerian Sosial. Bantuan berupa Paket sembako , masker kain dan menyelenggarakan operasi gratis katarak, hernia dan sumbing kepada Kementerian Sosial.
Secara simbolik, bantuan diserahkan oleh CEO MNC Grup Hary Tanoesoedibjo kepada Menteri Sosial Juliari P Batubara. Mensos memastikan, bantuan akan sangat bermanfaat bagi masyarakat dan akan segera disalurkan.
"Bantuan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat luas yang saat ini sedang kesulitan akibat pandemi. Kami akan segera menyalurkannnya, " katanya.
Mensos Ari mengapresiasi langkah MNC Grup, di tengah pandemi banyak dunia usaha yang terdampak dan mengakibatkan kinerja bisnis melemah. Namun demikian, MNC Grup tetap menunjukkan kepeduliannya.
"Ini patut kita apresiasi bersama. Dan saya kira bisa menjadi contoh bagi dunia usaha lainnya untuk tidak meningkatkan kepedulian kepada masyarakat di tengah pandemi. Saya ucapkan selamat ulang tahun kepada MNC Grup semoga semakin berjaya dan dengan begitu bisa meningkatkan kontribusi hasil usahanya kepada masyarakat dari Sabang sampai Merauke, " Mensos menambahkan.
Bantuan MNC Grup kepada masyarakat melalui Kementerian Sosial terkait dampak pandemi sudah dilakukan untuk kedua kalinya. Mensos memberikan atensi tersendiri. "Bantuan ini adalah yang kedua kalinya disampaikan MNC Grup melalui Kemensos. Semoga hal ini bisa menjadi contoh bagi pelaku usaha lainnya. Sekali lagi saya selaku wakil pemerintah, menyampaikan selamat ulang tahun kepada MNC Grup semoga terus berjaya dan terus meningkatkan kontribusi untuk masyarakat, " katanya.
CEO MNC Grup Hary Tanoesoedibjo menyatakan, bantuan dari pihaknya merupakan puncak dari rangkaian peringatan HUT MNC Grup ke-31. " Ini sebagai rasa syukur atas perjalanan MNC Grup yang telah memasuki usia ke-31. Sudah banyak tantangan dilalui selama ini hingga MNC Grup sampai pada kondisi saat ini. Mudah mudahan ke depan kita semakin sukses," katanya.