Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menaker: Vokasi Award Simbol Komitmen Bangun Keunggulan di Tengah Perubahan

Menaker Ida Fauziyah menegaskan PVA 2021, bukanlah sekedar merefleksikan torehan prestasi di bidang pelatihan vokasi belaka.

Editor: Content Writer
zoom-in Menaker: Vokasi Award Simbol Komitmen Bangun Keunggulan di Tengah Perubahan
Istimewa
Menaker Ida Fauziyah pada acara penganugerahan Pelatihan Vokasi Award (PVA) 2021 bertajuk SDM Kompeten, Indonesia Maju di Tangerang, Banten, Kamis (16/12/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - Kementerian Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, menyerahkan anugerah kepada 38 nominasi untuk 10 kategori serta Insan dan Mitra Pelatihan Vokasi pada acara penganugerahan Pelatihan Vokasi Award (PVA) 2021 bertajuk SDM Kompeten, Indonesia Maju di Tangerang, Banten, Kamis (16/12/2021).

Dalam sambutannya, Menaker Ida Fauziyah menegaskan PVA 2021, bukanlah sekedar merefleksikan torehan prestasi di bidang pelatihan vokasi belaka. Lebih dari itu, PVA juga melambangkan spirit dan komitmen untuk terus membangun keunggulan di tengah perubahan.

"Ketika kondisi sosial-ekonomi diwarnai oleh aneka macam disrupsi dan ketidakpastian, ternyata tetap banyak penggiat pelatihan vokasi yang mampu menuliskan kisah kesuksesan dengan tinta emas. Ketangguhan mereka menjadi salah satu bukti kekuatan SDM Indonesia, yang tak gampang menyerah meski dihantam gelombang masalah, " kata Ida Fauziyah.

Penganugerahan PVA 2021 disaksikan secara virtual oleh Wakil Presiden RI, K.H. Ma'ruf Amin; Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Muhadjir Effendy; Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki; dan secara offline oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) 1999-2000, Bomer Pasaribu.

Menaker Ida Fauziyah menilai sudah sepatutnya pemerintah menghargai jerih payah SDM yang tak mudah menyerah tersebut. Bahkan terus memotivasi, memfasilitasi, dan turut mengembangkan benih-benih keunggulan pelatihan vokasi tersebut, agar dapat melahirkan masyarakat ekonomi yang lebih kuat dan berdaya saing tinggi, sebagaimana visi yang terkandung dalam SDM Unggul, Indonesia Maju dan 9 Lompatan Menaker.

Didampingi Sekjen Kemnaker, Anwar Sanusi dan Dirjen Binalavotas, Budi Hartawan, Menaker mengatakan pelatihan vokasi memiliki banyak keunggulan di masa pemulihan ekonomi, terutama dalam hal peningkatan daya saing angkatan kerja dan kebutuhan supply and demand di dunia usaha dan industri (DUDI).

Antara lain durasi relatif singkat, input peserta tidak terbatas usia tertentu, inklusif yakni berlaku untuk semua kalangan, berorientasi penempatan kerja, kewirausahaan dan peningkatakan produktivitas, fleksibilitas program pelatihan terhadap perubahan dunia kerja, SDM pengajar adalah praktisi, dan program pelatihan to the point terhadap kompetensi yang dibutuhkan.

Berita Rekomendasi

Selain sebagai bentuk apresiasi pemerintah terhadap pemangku kepentingan pelatihan vokasi, Menaker Ida Fauziyah berharap PVA perdana tahun 2021, dapat diselenggarakan secara rutin setiap tahunnya.

"PVA ini sebagai salah satu langkah percepatan peningkatan kompetensi tenaga kerja melalui pelatihan vokasi dan memberikan efek positif kepada para pelaku yang bergerak dibidang pelatihan vokasi agar meningkatkan kualitas, baik lembaga maupun lulusan peserta pelatihan, " ujarnya.

Menaker Ida Fauziyah menambahkan, pemilihan nominasi ini telah melalui proses yang objektif dan telah melibatkan Dewan Juri berkompeten di bidangnya. "Namun demikian, kami sangat terbuka dengan masukan serta saran yang konstruktif untuk menjadikan Pelatihan Vokasi Award ini lebih baik dari tahun ke tahun, " katanya.

Berikut 38 nominasi dari 10 kategori serta insan dari mitra pelatihan vokasi yang dinobatkan meraih PVA 2021. Yakni 3 BLK UPTP terbaik; 3 BLK UOTD terbaik, 3 BLK Komunitas terbaik; 3 LPK swasta terbaik; 2 LPK perusahaan (training center) terbaik; 3 perusahaan penyelenggara pemagangan dalam negeri terbaik; 3 perusahaan penyelenggara pemagangan luar negeri terbaik (sending organizer) terbaik; 3 Lembaga Sertifikasi Profesi P2 terbaik; 3 Instruktur berprestasi; dan 3 Alumni berprestasi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas